26 C
Sidoarjo
Thursday, April 17, 2025
spot_img

Bupati Tulungagung Sambut Kedatangan Ketua Tim Wasev TMMD Ke-123

Pemkab Tulungagung, Bhirawa.
Bupati Tulungagung, Gatut Sunu Wibowo, menyambut kedatangan Ketua Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) pelaksanaan TNI Mangunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 tahun 2025, Mayjen TNI Herianto Syahputra. Penyambutan bersama anggota Forkopimda Tulungagung itu berlangsung di Makodim 0807 Tulungagung, Kamis (6/3).

“Selamat datang di Tulungagung. Kehadiran bapak (Mayjen TNI Herianto) merupakan suatu kehormatan dan menambah kobaran semangat dalam pelaksanaan TMMD, ” ujar Bupati Gatut Sunu saat menyampaikan sambutannya.

Ia menyebut pelaksanaan TMMD sesuai dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto. Yakni, membangun dari desa dan dari bawah untuk pemerataan ekonomi dan pemberantasan kemiskinan.

“Oleh karena itu, pembangunan dari desa, baik fisik maupun non fisik termasuk upaya pengentasan kemiskinan berbasis desa harus menjadi perhatian kita bersama,” paparnya.

Sementara itu, Mayjen TNI Herianto mengatakan kedatangannya ke Tulungagung untuk melihat kinerja Satgas TMMD ke-123 tahun 2025. Mulai dari perencanaan, persiapan, pelaksanaan dan sampai akhir kegiatan TMMD.

“Sekarang sedang berproses. Sesudah ini kami melakukan peninjauan lapangan dan tadi sudah pula mendengar paparan dari Dandim Tulungagung,” katanya.

Menurut perwira tinggi TNI AD yang juga menjabat sebagai Wakil Komandan Pusat Teritorial Angkatan Darat (Pusterad) ini, pelaksanaan TMMD harus sesuai prosedur dan tertib administrasi. “Karena ada anggaran yang digunakan, dan tepat sasaran serta peruntukannya dapat dipertanggungjawabkan,” tuturnya.

Berita Terkait :  Dipimpin Ketum Baru, KONI Jatim Berharap Pelti Jaga Prestasi

Mayjen TNI Herianto berharap seluruh program di TMMD ke-123 tahun 2025 di Tulungagung dapat mencapai 100 persen pada saat penutupan nanti. “Semoga saat penutupan TMMD dapat selesai 100 persen,” ucapnya.

Mayjen TNI Herianto bersama Bupati Gatut Sunu Wibowo kemudian melakukan peninjauan di lokasi TMMD ke-123 tahun 2025 di Desa Nglurup Kecamatan Sendang. Mereka meninjau di antaranya pembangunan rabat jalan beton, MCK umum, rehabilitasi rumah warga yang tidak layak huni dan rehabilitasi masjid.

Sebelumnya, Dandim 0807 Tulungagung, Letkol Kav Mohammad Nashir, memaparkan tentang kegiatan TMMD ke-123 tahun 2025 yang sedang berlangsung di Desa Nglurup Kecamatan Sendang. Kegiatan itu berupa fisik dan non fisik.

“Untuk sasaran utama rabat jalan beton dengan panjang 1.005 meter, lebar 4 meter dan tinggi 0,20 meter saat ini pengerjaannya sudah 90 persen,” ujarnya.

Selain itu, dia juga menyebut sejumlah pembangunan fisik lainnya yang sudah hampir rampung pengerjaannya. Di antaranya renovasi Masjid Al Ikhlas yang sudah 90 persen dan jambanisasi di lima titik sasaran yang sudah 80 persen.

Ada pun program yang sudah mencapai 100 persen adalah penghijuan dengan menamam 2.000 batang pohon. Ini merupakan sararan tambahan yang merupakan program unggulan KASAD.

Rencananya, penutupan TMMD ke-123 tahun 2025 di Desa Nglurup Kecamatan Sendang akan ditutup pada tanggal 20 Maret 2025 mendatang. [wed.dre]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru