31 C
Sidoarjo
Monday, April 21, 2025
spot_img

Legenda Persebaya Bejo Sugiatoro Meninggal Dunia


Surabaya, Bhirawa
Kabar duka bagi dunia sepak bola Indonesia khususnya warga Surabaya, Sang Legenda Persebaya dan mantan Libero Timnas Indonesia, Bejo Sugiantoro meninggal dunia saat bermain sepak bola bersama beberapa mantan pemain sepak bola di Lapangan PT SIER, Selasa petang (25/2).

“Persebaya kehilangan salah satu putra terbaiknya sore ini, Selasa, 25 Februari 2025. Mantan pemain sekaligus mantan pelatih Persebaya, Bejo Sugiantoro, berpulang. Kita semua tahu, semasa menjadi pemain, Coach Bejo adalah sosok bertabur prestasi. Almarhum juga legenda timnas Indonesia. Lalu menjadi pelatih Persebaya mulai 2018 sampai 2023,” tulis akun resmi Instagram Persebaya Surabaya, Selasa (25/2).

Selain itu, klub yang berjuluk Bajol Ijo tersebut juga mengucapkan terima kasih atas jasa dan prestasi yang telah ditorehkan Bejo. “Namamu akan abadi dalam setiap perjalanan Persebaya. Selamat Jalan Coach Bejo. Insya Allah Husnul Khotimah,” tulis akun Persebaya.

Sementara itu Manajemen Deltras FC mengajak seluruh elemen pecinta sepak bola mendoakan pelatih kepala Bejo Sugiantoro yang dinyatakan meninggal dunia setelah ditangani oleh dokter di Rumah Sakit Royal Surabaya, usai bermain sepak bola.

CEO Deltras FC Sidoarjo Amir Burhanuddin mengatakan segenap manajemen dan akademi Deltras FC mengucapkan semoga keluarga yang ditinggal diberi ketabahan, keikhlasan dan kesabaran.

“Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, selamat jalan coach Bejo, mari bersama mendoakan beliau. Bagi umat Islam mari kita bacakan Surat Al Fatihah,” ucap Amir.

Berita Terkait :  TC di Tiongkok, M Nabil Berharap Angkat Besi Sumbang Emas PON bagi Jatim

Manajemen, lanjutnya, juga berterima kasih atas semua perjuangan, jasa, tenaga, pikiran coach Bejo untuk Deltras FC pada musim 2024/2025. “Terima kasih atas perjuangan almarhum coach Bejo selama di Deltras,” tuturnya.

Sementara itu, Corporate Secretary PT Surabaya Industrial Estate Rungkut (SIER) Jefri Ikhwan membenarkan kabar meninggalnya legenda sepak bola Persebaya Surabaya itu setelah tidak sadarkan diri di Lapangan Sepak Bola SIER Surabaya.

“Insiden ini terjadi sekitar pukul 16.50 WIB. Melihat kondisi tersebut, rekan-rekan almarhum dan tim SIER segera memberikan pertolongan pertama dan membawa beliau ke RS Royal Surabaya untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut,” ucapnya.

Namun, meski telah mendapatkan upaya medis maksimal dari pihak rumah sakit, Bejo Sugiantoro dinyatakan meninggal dunia.

Saat ini, kata dia, rekan-rekan pemain sepak bola dan perwakilan PT SIER telah menghubungi pihak keluarga almarhum untuk menyampaikan kabar duka ini dan memberikan bantuan yang dibutuhkan.

“Kami dari PT SIER menyampaikan belasungkawa yang sebesar-besarnya atas wafatnya legenda sepakbola Surabaya ini. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan almarhum diberikan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa,” ujarnya. [ant.wwn]

Prestasi Bejo Sugiantoro
Juara Liga Indonesia Premier Division musim 1996-1997 dan 2004
Juara Liga Indonesia First Division pada 2006.
Medali Perak SEA Games Tahun 1997
Medali perunggu di SEA Games Tahun 1999
Juara Piala Kemerdekaan Indonesia Tahun 2000.
Karir Pelatih
Persik Kediri pada musim 2016-2017.
Asisten Pelatih Persebaya 2018
Pelatih Serpong City FC di Liga 3 pada musim 2023-2024
Pelatih Kepala Deltras Sidoarjo untuk musim 2024-2025

Berita Terkait :  Penuh Kemeriahaan, Khofifah Buka Lomba Olahraga Tradisional ‘KORMI Goes to Pesantren’ di Ponpes Amanatul Ummah Pacet-Mojokerto

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru