29 C
Sidoarjo
Tuesday, October 8, 2024
spot_img

Ajak Mencintai Produk Sendiri untuk Menguatkan Ekonomi

Edy Supriyanto
Hadir dalam Temu Bisnis Aksi Afirmasi P3DN Tahap Kedelapan Tahun 2024 di Indonesia Convention Exhibition (ICE BSD) Kabupaten Tangerang, Banten, PJ Wali Kota Madiun , Edy Supriyanto mengaku penguatan produk dalam negeri sangat perlu ditingkatkan untuk menguatkan ekonomi secara mandiri.

“Melalui penguatan produk dalam negeri dan cinta produk sendiri , artinya kita menguatkan perekonomian kita sendiri. Jadi uang itu tidak lari ke luar negeri dan berputar di negara kita sendiri. Makanya, penguatan produk dalam negeri ini penting adanya,” kata Pj. Wali Kota Madiun, Eddy Supriyanto, Rabu (18/9).

Menurut pria yang juga kepala Bakesbangpol Jatim ini, di Kota Madiun lanjutnya, sudah cukup mengedepankan produk dalam negeri termasuk produk lokal. Seperti dalam urusan makanan-minuman kantor yang selalu menggandeng produk UMKM setempat.

Harapannya, bisa menggeliatkan perekonomian lokal. Selain itu, Pemerintah Kota Madiun juga membangun Lapak UMKM di tiap kelurahan. Lapak tersebut sebagai wadah para pelaku UMKM di tingkat kelurahan. Masyarakat yang membutuhkan makanan-minuman harapannya mengedepankan produk dari UMKM lingkungan sendiri.

“Hadirnya lapak-lapak itu merupakan salah satu upaya kita agar masyarakat semakin mencintai produk lokal. Tidak perlu mencari sampai ke kelurahan lain atau bahkan keluar kota. Kebutuhan itu sudah bisa dicukupi di kelurahan itu. Mari kita mencintai produk sendiri untuk menguatkan ekonomi. Ini yang terus kita galakkan,” pungkasnya. [dar.gat]

Berita Terkait :  Sinergi dengan Semua Pemangku Kepentingan

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img