28 C
Sidoarjo
Sunday, March 9, 2025
spot_img

TP PKK Kota Pasuruan Siap Bantu Pemerintah Turunkan Angka Stunting

Pemkot Pasuruan, Bhirawa.
Ketua Tim Penggerak PKK (TP PKK) Kota Pasuruan, Suryani Firdaus Adi Wibowo, S.Sos.I., M.Ikom akhirnya resmi dilantik.

Prosesi pelantikan di Gedung Grahadi, Surabaya beberapa hari lalu oleh Ketua TP PKK Provinsi Jawa Timur.

Menurutnya, TP PKK akan selalu bersinergi dengan Pemkot Pasuruan, yakni dalam hal mendukung berbagai program pembangunan daerah. Khususnya dalam upaya penurunan angka stunting.

“Kami akan selalu bersinergi dengan Pemkot Pasuruan dalam hal mensupport program pemerintah pusat. Misalnya, makan siang bergizi, pemeriksaan kesehatan gratis dan yang terpenting lagi adalah menyiapkan generasi-generasi emas dan bebas stunting,” ujar Suryani Firdaus Adi Wibowo, Minggu (9/3).

Disisi lain menurut Firdaus, TP PKK Kota Pasuruan berkomitmennya untuk bekerja sama dengan pemerintah dalam menyukseskan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Terutama yang berkaitan dengan peningkatan kesejahteraan keluarga, kesehatan hingga pendidikan. Hingga, menurunkan angka stunting di Kota Pasuruan,” papar Suryani Firdaus Adi Wibowo.

Pihaknya kembali berharap pelantikan tersebut menjadi awal yang baik bagi TP PKK Kota Pasuruan dalam menjalankan berbagai program pemberdayaan masyarakat, kesehatan keluarga, dan peningkatan kualitas hidup warga Kota Pasuruan. [hil.ca]

Berita Terkait :  Dindik Jatim Salurkan Bantuan Paket Sembako Korban Banjir, Izinkan Sekolah Jadi Dapur Umum

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru