32 C
Sidoarjo
Friday, September 20, 2024
spot_img

Dandim 0815/ Mojokerto Gelar Ngopi Bareng Insan Pers se-Mojokerto Raya

Perkuat Sinergi TNI-Polri dengan Media Hadapi Pilkada 2024
Mojokerto, Bhirawa.
Guna memperkuat sinergi antara TNI- Polri dengan Media yang ada di wilayah Mojokerto Raya, menghadapi Pilkada 2024. Kodim 0815/ Mojokerto telah menggelar Ngopi Bareng bersama sedikitnya 50 insan Pers yang tergabung PWI dan IJTI dan Media Mitra Kodim. Bertempat di Aula Makodim setempat, Kamis (5/9) kemarin.

Mengambil tema Memperkuat sinergitas TNI- Polri dengan Media untuk menjaga stabilitas dan kondusifitas wilayah Mojokerto Raya menghadapi pemilukada serentak 2024.

Pada kesempatan ini Dandim 0815/ Mojokerto, Letkol inf Rully Noriza SIP dihadapan Kapolres Mojokerto, AKBP ?Ihram Kustarto dan Kapolresta AKBP Daniel S Marinduri juga puluhan insan Pers memastikan pihaknya ( TNI )dan Polri menjamin tidak akan memihak dan tidak akan mendukung Paslon.

”Aturannya sudah jelas Netralitas TNI-Polri Harga Mati. Tidak perlu diragukan lagi,” ungkapnya, sembari meminta insan pers dapat memfilter berita.

Dandim menjelaskan, tugas TNI- Polri pada Pilkada 2024 adalah menjaga keutuhan masyarakat juga persatuan dan kesatusn bangsa sehingga perhelatan demokrasi ini berlangsang aman dan damai. Tentunya kondisi yang diharapkan ini bisa terwujud dengan menggandeng peran serta semua pihak termasuk insan Pers, selaku wadah masyarakat dalam menyampaikan aspirasinya.

Senentara itu, Kapolres Mojokerto, AKBP Ihram Kustanto menyatakan tidak segan-segan melakukan tindakan tegas bagi para perusuh yang ingin mengacau jalannya Pilkada di wilayahnya yang akan digelar serentak pada 27 Nopember 2024 mendatang.

Berita Terkait :  Serapan APBD Kota Madiun Capai 46,18 Persen

”Jadi siapapun itu, jika ada yang nekat merusuh apalagi bikin anarkhis dalam pemilukada ini, saya langsung sikat dan proses secara hukum, karena kami sudah berkoordinasi matang dan sepakat semua dengan jajaran Forkopimda,” jelasnya

Penegasan ini disampaikan menjawab pertanyaan wartawan akan kemungkinan terjadinya aksi anarkhis terulang kembali dalam Pilkada di Kabupaten Mojokerto 20 tahun lalu. ?Pada saat itu, sempat terjadi aksi bakar bakaran fasilitas umum, dan puluhan kendaraan di kantor Pemkab.

”Saya jamin tidak akan terjadi, makanya saya minta awak media beritakan yang adem – adem saja,” pinta Irham.

Hal senada juga disampaikan Kapolresta AKBP Danie?l S Marunduri. ”?Kami bertiga (Kapolres Kabupaten, Kota dan Dandim), sepakat akan tegas menindak segala gangguan yang kemungkinan terjadi di Pilkada ini,” ujarnya.

Terkait penindakan money politic, Daniel menyebut sudah ada lembaga yang menanganinya yakni Gakumdu, yang didalamnya juga ada Bawaslu, Polisi dan Kejaksaan. ”Silahkan laporkan jika menemukan pelanggaran itu, videokan,” sarannya. [min.fen]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img