26 C
Sidoarjo
Thursday, April 24, 2025
spot_img

Wali Kota Malang Terpilih Janji Terus Berkolaborasi dengan Wartawan

Wali Kota Malang terpilih, Wahyu Hidayat bersama pasanganya Ali Muthohirin, menghadiri tasyakuran peringatan HPN yang di gelar PWI Malang raya Minggu (9/2/2025).

Kota Malang, Bhirawa.
Setelah secara resmi ditetapkan sebagai Wali Kota terpilih oleh KPU Kota Malang, pada 7 Februari petang, Wahyu Hidayat bersama pasanganya Ali Muthohirin, menghadiri tasyakuran peringatan Hari Pers Nasional (HPN) yang di gelar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Malang raya Minggu (9/2/2025).

Wahyu menyampaikan, pihaknya ingin terus menjalin kerjasama dengan insan pers, saat dirinya telah dilantik nanti. Karena peran pers sangat penting dalam mengawal pembangunan Kota Malang.

“Kami tetap akan berkolaborasi dan memberikan perhatian kepada teman-teman wartawan,”tutur Wahyu dihapan puluhan anggota PWI dan undangan.
Disampaikan dia, harus ada cara agar media dan pemerintah tetap bersinergi. Meskipun ada inpres nomor 1 tahun 2025, agar pemerintah daerah mengurangi anggaran publikasi. Soal ini pasti akan kita carikan solusi,”tandasnya.

Hal itu disampaikan Wahyu merespon, permohonan Ketua PWI Malang Raya Ir. Cahyono. Menurut Cahyono Inpres 1 tahun 2025 ini, membuat pekerja jurnalistik was-was.Sebab efisiensi anggaran, nantinya sangat berpengaruh terhadap keberadaan pers di Kota Malang. Karena pihak Pemkot Malang akan membatasi porsi dalam pemasangan iklan maupun kerjasama media lainnya.

“Padahal sumber pendapat media adalah dari iklan. Yang diharapkan salah satunya dari Pemerintah daerah. Kalau itu dipangkas maka akan kesulitan media bisa hidup,”tadas Cahyono.

Berita Terkait :  Meningkat 400 Persen di 2024, Wisman Penumpang KA dari Stasiun Probolinggo Kota

Untuk itu, Cahyono berharap Walikota terpilih bisa memikirkan dan mencarikan solusi lain, terkait Inpres tersebut.

Selain dihadiri oleh pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih, HPN yang digelar di Kawasan Ruko Istana Dinoyo, itu juga dihadiri Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Nanang Haryono.
Nanang mengatakan, kerjasama dengan PWI Malang Raya dan para wartawannya berjalan dengan baik. Ia berharap terus terjalin dalam berbagai kegiatan dalam menciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif.

“Terima kasih selama ini kolaborasi Polresta Malang dengan PWI telah berjalan dengan baik,”tutur Nanang.
Kapolres Malang Kota juga minta, kepada para jurnalis bila ada hal-hal yang terkait kesalahan maupun keteledoran anak buahnya bisa dikonfirmasi lebih dulu sebelum diberitakan.

Ia menyadari masih banyak kekurangan dalam melayani dan mengayomi masyarakat tanpa adanya jurnalis yang berfungsi kontrol sosial, aparat kepolisian tidak mungkin bekerja dengan baik. (mut.hel).

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru