26 C
Sidoarjo
Friday, November 22, 2024
spot_img

Sangat Rawan, Bawaslu Awasi Netralitas ASN di Medsos


Kabupaten Blitar, Bhirawa
Dianggap sangat rawan, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Blitar kini meningkatkan pengawasan terhadap netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) di media sosial (medsos) menjelang pemilihan umum mendatang.

Ketua Bawaslu Kabupaten Blitar, Nur Ida Fitria, mengatakan media sosial sangat rawan menjadi ajang dukungan kepada pasangan calon kepala daerah, sehingga pihaknya mengambil langkah ini.

“Ini kami lakukan untuk memastikan bahwa ASN tetap netral dan tidak terlibat dalam dukungan politik terhadap pasangan calon tertentu,” kata Nur Ida Fitria.

Lanjut Nur Ida Fitria, pihaknya akan secara aktif melakukan pengecekan terhadap akun media sosial pasangan calon yang telah terdaftar, serta akun-akun lain yang terkait dengan lembaga Pemerintah. “Untuk itu semua ASN tetap mematuhi aturan dan menjaga netralitas termasuk di media sosial,” jelasnya.

Selain itu dikatakannya sesuai Surat Edaran Bawaslu mengenai pengawasan konten internet, ASN dilarang untuk menyukai, berkomentar, atau menunjukkan dukungan lain di media sosial terhadap pasangan calon.

“Termasuk semua akun media sosial lembaga Pemerintah Daerah juga dilarang menunjukkan keberpihakan, seperti melakukan ‘like’, komentar, atau posting yang mendukung calon tertentu,” terangnya.

Bahkan ditegaskan Nur Ida Fitria, pihaknya akan mengawasi semua aktivitas ini dengan ketat, dimana

Bawaslu juga telah menerjunkan tim khusus yang bertugas melakukan pengawasan siber di berbagai platform media sosial.

“Untuk platform yang diawasi mencakup Facebook, Instagram, dan TikTok. Tim ini bertanggung jawab untuk memantau aktivitas ASN serta lembaga pemerintah dalam rangka menjaga netralitas selama masa pemilihan,” ujarnya.

Berita Terkait :  H3 Surabaya dan PFI Surabaya Gelar Pelatihan Street Photography di Kota Lama Surabaya

Tambah Nur Ida Fitria, hingga saat ini pihaknya belum menemukan ada indikasi atau temuan pelanggaran terkait netralitas ASN melalui media sosial. Namun, pihaknya tidak akan lengah dan akan terus memantau situasi yang berkembang.

“Selama Pilkada ASN harus bisa memberikan contoh bagi masyarakat dengan menunjukkan netralitasnnya,” imbuhnya.

Sementara perlu diketahui pemilihan calon Bupati dan Wakil Bupati Blitar hanya diikuti oleh dua pasangan calon saja, yakni pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Blitar, Haji Rijanto-Haji Beky (Rizky) yang mendapatkan nomor urut 1 dan pasangan Rini Syarifah-Abdul Ghoni (Rindu) mendapatkan nomor urut 2 yang keduanya sama-sama pernah dan sedang menjabat sebagai Bupati Blitar. [htn.why]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img