Jombang, Bhirawa.
Polres Jombang berhasil menyita 2.600 botol minuman keras berbagai jenis dan ribuan Arak Bali yang berhasil diamankan dari daerah Mojoagung, Jombang.
Kapolres Jombang, AKBP Ardi Kurniawan menjelaskan, berkolaborasi dengan instansi terkait baik dari Kodim 0814 Jombang, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang.
Termasuk juga dengan Polres tetangga seperti Polres Nganjuk dan juga salah Polres di Polda Bali. Polres melakukan kolaborasi dan selama lima hari melaksanakan operasi pembasmian Miras, pihaknya berhasil mengamankan sekitar 2.600 botol Miras di Kabupaten Jombang.
”Ini bukan prestasi, namun kita harus prihatin, ternyata di wilayah kita, banyak sekali peredaran minuman keras. Di wilayah Kota Santri ini,” kata Kapolres Jombang, Selasa (18/2).
Kasatresnarkoba Polres Jombang, AKP Ahmad Yani mengungkapkan, pihaknya berhasil mengamankan mobil pick up berisi ribuan botol Arak Bali di daerah Mojoagung, Jombang.
”Dia mengirim ke Mojoagung, ada informasi dari masyarakat, kita amankan di situ. Ternyata barang semua dari Bali,” terang AKP Ahmad Yani.
Sekitar 1500 botol Arak Bali kemudian diamankan petugas berikut mobil yang mengangkut ke Mapolres Jombang.
”Nanti dimusnahkan. Kita lakukan Tipiring dulu nanti di pengadilan,” tandasnya. [rif.fen]