Pemkab Bondowoso, Bhirawa.
Program Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) bertujuan untuk memperkuat peran orang tua dalam pendidikan anak, dengan memberikan keterampilan dalam mendidik, membimbing, dan mendukung tumbuh kembang anak secara optimal.
Pj Bupati Bondowoso, M. Hadi Wawan Guntoro, secara langsung hadir dalam acara wisuda SOTH yang diselenggarakan di Kantor Kecamatan Curahdami, Jum’at (20/12). Sebanyak 130 peserta wisudawan berhasil menyelesaikan modul-modul yang dirancang untuk meningkatkan kemampuan orang tua dalam mendidik dan membimbing anak-anak mereka.
Pj. Bupati Bondowoso M. Hadi Wawan Guntoro mengapresiasi antusias para orang tua yang mengikuti program ini dan berharap ilmu yang diperoleh dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, demi menciptakan generasi yang lebih baik dan berkualitas di Kabupaten Bondowoso.
“Melalui acara wisuda ini, diharapkan para orang tua bisa lebih percaya diri dalam menjalankan peran mereka, serta menjadi teladan yang baik bagi anak-anak mereka,”katanya.
Acara yang berlangsung khidmat ini juga dihadiri oleh Pj. Ketua TP-PKK Kabupaten Bondowoso, Kadinsos P3AKB, Forkopimcam Curahdami, dan para peserta Wisuda SOTH. Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat Kecamatan Curahdami, yang merasa program seperti ini sangat bermanfaat untuk kemajuan pendidikan di tingkat keluarga. [san.wwn]