26.4 C
Sidoarjo
Monday, March 3, 2025
spot_img

Peduli Ramadan, Satpolairud Polres Situbondo Bagikan Takjil pada Nelayan

Situbondo, Bhirawa
Masih dalam semangat berbagi di Bulan suci Ramadan, jajaran Satpolairud Polres Situbondo Polda Jatim menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil kepada para nelayan di pesisir pelabuhan Panarukan, Senin (3/3).

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mempererat silahturahmi dan kolaborasi dengan masyarakat nelayan sekaligus sebagai bentuk kepedulian dan dukungan kepada masyarakat pesisir.

”Khususnya bagi nelayan yang tetap bekerja di tengah menjalankan ibadah puasa Ramadan,” tutur Kapolres Situbondo, AKBP Rezi Dharmawan, melalui Kasat Polairud AKP Gede Sukarmadiyasa.

AKP Gede menjelaskan, kegiatan berbagi takjil ini merupakan bagian dari program kepolisian untuk mempererat hubungan dengan masyarakat khususnya dibulan Ramadhan.

”Kegiatan ini merupakan merealisasikan rasa syukur yang telah diberikan kepada anggota Polri khususnya anggota Satpolairud karena telah diberikan kesehatan dan situasi perairan yang kondusif. Situasi aman tersebut juga berkat kerjasama dengan masyarakat pesisir,” ungkap AKP Gede.

Masih kata Gede, anggota Satpolairud berbagi takjil untuk berbuka puasa kepada para nelayan yang kebetulan masih bekerja, berada di pesisir pantai yang sesaat setelah berlabuh dari menangkap ikan. ”Ada juga nelayan yang sedang menyiapkan alat tangkap untuk persiapan menangkap ikan dimalam hari,” terang AKP Gede.

AKP Gede menegaskan, Satpolairud ingin berbagi kebahagiaan dengan para nelayan yang telah bekerja keras mencari nafkah. Untuk itu Gede berharap kegiatan tersebut dapat membantu dan memberikan keberkahan bagi kita semua. Gede mengakui dalam kegiatan ini, 75 paket takjil dibagikan langsung kepada nelayan yang sedang berkerja.

Berita Terkait :  Lima Orang Pejabat Eselon II Pemkot Malang Purna Tugas di Tahun 2025

”Mereka ada yang baru saja kembali dari melaut. Para nelayan pun menyambut baik aksi sosial ini dan mengaku sangat terbantu, terutama saat mereka tidak sempat menyiapkan makanan berbuka karena aktivitas di laut,” paparnya.

Selain berbagi takjil, aku dia, anggota Satpolairud juga menyempatkan diri untuk berdialog dengan para nelayan, mendengarkan keluhan serta mengingatkan pentingnya keselamatan saat melaut. Polisi juga mengajak masyarakat pesisir untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah perairan.

”Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan hubungan antara kepolisian dan masyarakat semakin erat dan dapat berkolaborasi dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah pesisir dan perairan Situbondo,” tandasnya. [awi.fen]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru