Surabaya, Bhirawa
Youth Orchestra SMA Muhammadiyah 10 Surabaya (SMAMX) kembali menunjukkan pertunjukkan yang menarik. Dalam Ramadhan Youth Fest 2025 yang digagas oleh Pemerintah Kota Surabaya berkolaborasi dengan Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), mereka membawakan 12 lagu pop modern dan religi yang telah diaransemen secara apik dan menghibur.
Kegiatan Ramadhan Yout Fest 2025 sendiri mmerupakan wadah untuk aktualisasi seni dan budaya generasi muda dalam memeriahkan bulan suci Ramadan. “Acara ini bukan sekedar buka puasa bersama aja, namun akan menghadirkan pengalaman nongkrong dan vibes yang sangat anak muda banget,” ujar aktivis IPM Kota Surabaya yang juga PIC kegiatan, Alfianur Rizal.
Ditambahkan Alfi, kegiatan Ramadhan Youth Fest 2025 dikemas dengan segi penyuguhan acaranya yang sangat santai, rileks, namun memiliki topik yang bermakna. Selain adanya segmen talkshow juga diberikan suguhan seni musik, yang melibatkan tim orchestra SMAMX.
Alfi juga mengungkapkan kegiatan Ramadhan Youth Fest 2025 ini bertujuan membawa pesan perdamaian dan kebahagiaan bagi seluruh anak muda Surabaya di bulan penuh berkah ini.
“Harapannya momen Ramadhan dapat memacu mereka untuk semakin kreatif bergerak dan melek kondisi terhadap fenomena bangsa yang sedang terjadi,” pungkasnya.
Youth Orchestra SMA Muhammadiyah 10 Surabaya (SMAMX) sendiri dipercaya oleh Pemkot dan panitia menjadi penampil seni utama dalam acara.
“Kami sangat senang bisa dipercaya tampil di acara yang keren ini, kami memainkan lagu-lagu religi dan juga beberapa lagu yang sempat viral seperti Kartonyono. Agar yang hadir jadi bersemangat,” kesan Fariza Naura vokalis orchestra.
Tim orchestra ini sendiri beranggotakan 30 murid SMA Muhammadiyah 10 Surabaya. Mereka terdiri dari siswa kelas X, XI, dan XII. Hampir sebagian besar mereka juga terdaftar sebagai anggota Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Surabaya. Beberapa anggota tim merupakan murid disabilitas netra. [ina.wwn]