Pasuruan, Bhirawa
Dalam rangka mendukung program Asta Cita dari Presiden RI Prabowo Subianto, Polres Pasuruan membagikan makanan bergizi gratis yang terdiri dari nasi kotak, susu, bubur dan air mineral di SD Pejangkungan 2, Kecamatan Rembang, Kabupaten Pasuruan, Selasa (10/12).
Kabag Logistik Polres Pasuruan, Kompol Ani Hariyanti menyatakan selain menyemarakkan HUT Logistik ke 77 tahun 2024 dengan tema Logistik Kuat, Polri Presisi Hebat, Indonesia Maju, juga dalam rangka menindak lanjuti arahan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia terhadap realisasi program makan bergizi 4 sehat 5 sempurna kepada pelajar tingkat sekolah dasar (SD).
“Ini merupakan wujud rasa syukur atas segala kemudahan dalam mengemban tugas di kepolisian khususnya fungsi logistik. Termasuk juga ini sekaligus tindak lanjut arahan Bapak Presiden, terkait pemenuhan gizi kepada setiap anak-anak sekolah dasar,” tandas Ani Hariyanti.
Menurutnya, pendidikan dan kesehatan adalah pondasi utama dalam membangun masa depan bangsa melalui asupan gizi yang baik. “Ini merupakan tabungan kita untuk masa depan. Jadi kita harus mempunyai generasi muda yang cukup gizi sehingga menghasilkan generasi bangsa yang unggul dan berkualitas,” papar Ani Hariyanti.
Kepala Sekolah SDN 2 Pejangkungan, Agus mengapresiasi atas dukungan dari Polres Pasuruan. Pihaknya berharap kegiatan tersebut juga dapat menjadi salah satu upaya mempererat tali silaturahmi. “Terima kasih kepada Bapak dan Ibu Polisi yang sudah peduli dengan siswa siswi kami. Semoga kegiatan ini terus berlanjut untuk memastikan anak-anak mendapatkan asupan gizi yang baik. Serta mendukung pertumbuhan mereka sebagai generasi penerus bangsa,” jelas Agus.
Pantauan dilokasi, sejumlah siswa terlihat antusias menerima makanan bergizi gratis yang sudah disediakan. Salah satu siswa, Ahmad Subandi menyampaikan rasa senangnya karena merasa diperhatikan oleh pihak sekolah dan aparat kepolisian. “Senang dapat nasi kotak dan susu gratis. Makanannya enak, didalamnya terdapat menu lengkap hingga ada susu. Terima kasih untuk Bapak dan Ibu Polisi,” kata Ahmad Subandi. [hil.ca]