22 C
Sidoarjo
Thursday, September 19, 2024
spot_img

Dua Pasangan Pilwali Blitar Lolos Administrasi, Siap Perang Pilkada 27 November

Kota Blitar, Bhirawa.
Setelah melakukan penelitian berkas perbaikan persyaratan administrasi bakal pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Blitar, KPU Kota Blitar secara resmi telah menyerahkan hasil pengecekan administrasi kepada pasangan calon di Kantor KPU Kota Blitar, Sabtu (14/9) kemarin.

Ketua KPU Kota Blitar, Rangga Bisma Aditya mengatakan pihaknya memastikan kelengkapan dan kebenaran dokumen persyaratan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Blitar, yakni pasangan bakal calon Bambang Rianto, S.H dan Bayu Setyo Kuncoro, S.Sos, dan pasangan bakal calon Syauqul Muhibbin, S.H.I dan Elim Tyu Samba sudah sesuai dengan pedoman teknis yang diatur dalam Keputusan KPU Nomor 1229 Tahun 2024.

“Dari hasil penelitian administrasi kedua pasangan calon telah memenuhi syarat dalam tahapan Pemilihan Kepala Daerah 2024,” kata Ketua KPU Kota Blitar, Rangga Bisma Aditya.

Selain itu dikatakan Rangga, tahapan ini merupakan tahap awal setelah melakukan pendaftaran, dimana selanjutnya akan dilaksanakan penetapan dan pengundian nomor urut sebelum proses Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang akan berlangsung pada 27 November 2024 mendatang.

“Tahapan selanjutnya adalah pengumuman resmi dari KPU Kota Blitar yang akan disampaikan melalui laman website resmi KPU Kota Blitar serta media sosial dari hasil penelitian administrasi ini,” ujarnya.

Bahkan dikatakan Rangga, KPU Kota Blitar juga akan mengumumkan dokumen visi dan misi dari masing-masing bakal pasangan calon yang bertujuan untuk memberikan informasi yang komprehensif kepada masyarakat terkait rencana kerja dan program yang akan diusung oleh kedua pasangan calon yang telah siap mengikuti Pilkada 2024 di Kota Blitar.

Berita Terkait :  ICDX Berikan Literasi dan Edukasi Industri Perdagangan Berjangka Komoditi di Ubaya

“Kami juga membuka kesempatan hingga 18 September 2024, atas tanggapan masyarakat untuk mendorong partisipasi masyarakat pada Pilwali Kota Blitar 2024,” jelasnya.

Sementara perlu diketahui Pilkada Kota Blitar 2024 ini hanya akan diikuti dua pasangan calon saja yang telah mendaftar di KPU Kota Blitar, yakni pasangan Bambang Rianto dan Bayu Setyo Kuncoro, mendapat dukungan penuh dari PDI Perjuangan, Partai Gerindra, Golkar, serta beberapa partai non-parlemen. Dan pasangan kedua yakni Syauqul Muhibbin dan Elim Tyu Samba yang diusung oleh PKB, Demokrat, PAN, PKN, dan Nasdem. [htn.hel]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img