30.9 C
Sidoarjo
Saturday, January 4, 2025
spot_img

Dinsos Jatim Dampingi Bayi Ditelantarkan di Jalan Indrapura Surabaya

Surabaya, Bhirawa.
Jatim Social Care (JSC) Tim Respon Kasus Dinas Sosial (Dinsos) Jatim melakukan pendampingan pada bayi laki-laki berusia 1 hari yang ditemukan telantar di wilayah Jalan Indrapura, Surabaya pada Selasa (31/12).

Tim Respon Kasus Nursoleh mengatakan, pihaknya pertama kali mendapat informasi tentang bayi telantar ini dari TGC (Tim Gerak Cepat) Kota Surabaya. “Bayi ditemukan di pedestrian tikungan RS Lapangan Indrapura, arah Jalan Parang Kusumo dalam kondisi sehat dengan tali pusar masih menempel,” ungkapnya.

Saksi mata, Teguh (33), warga Desa Kutorejo, Kabupaten Mojokerto memberikan keterangan mengenai lokasi penemuan bayi tersebut. Saat TGC tiba di lokasi, kondisi bayi mulai membiru. Bayi ini pun segera dievakuasi menggunakan ambulans PMI dan dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Soetomo untuk mendapatkan penanganan medis. “Bayi saat ini berada di bawah pengawasan RSUD dr. Soetomo. Dan kasus penemuan bayi ini masih dalam penyelidikan oleh pihak kepolisian,” imbuh Nursoleh.

Nursoleh melanjutkan, pihaknya kini berkoordinasi dengan pihak Kelurahan Kemayoran Kecamatan Krembangan, Dinas Sosial (Dinsos) Kota Surabaya, dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Perlindungan dan Pelayanan Sosial Asuhan Balita (PPSAB) Sidoarjo naungan Dinsos Jatim. “Koordinasi ini untuk menentukan langkah lanjutan terkait pengasuhan dan perlindungan bagi bayi,” pungkasnya. [rac.wwn]

Berita Terkait :  BPBD Jatim Dropping 15.000 Liter Air Bersih di Desa Gunung Putri Situbondo

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img