28 C
Sidoarjo
Tuesday, March 4, 2025
spot_img

Cegah DBD, Koramil 05/Panarukan dan Puskesmas Lakukan Fogging

Situbondo, Bhirawa
Dalam rangka untuk mencegah penyebaran Demam Berdarah Dengue (DBD), Babinsa Koramil 05/Panarukan, Serka Masarip, bersama Dinas Kesehatan melalui Puskesmas Panarukan melaksanakan kegiatan fogging (penyemprotan nyamuk aides aegypti) di Dusun Bataan, Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan, Selasa (4/3).

Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk memberantas nyamuk Aedes aegypti, yang merupakan penyebab utama penyebaran DBD. Menurut Serka Masarip kegiatan fogging tersebut bertujuan untuk melindungi masyarakat dari ancaman penyakit yang dapat berakibat fatal jika tidak ditangani dengan baik.

“Kami bersama Puskesmas terus berupaya memberikan perlindungan kepada warga, terutama saat memasuki musim penghujan yang meningkatkan risiko penyebaran DBD,” ujar Serka Masarip.

Selain fogging, lanjut Masarp, Babinsa juga mengimbau masyarakat untuk menerapkan pola hidup bersih dan sehat dengan rutin menguras, menutup dan mendaur ulang barang bekas yang dapat menjadi sarang nyamuk.

“Diharapkan dengan adanya kegiatan fogging ini, penyebaran DBD di wilayah Panarukan dapat ditekan, sehingga masyarakat Kota Situbondo, khususnya di wilayah Kecamatan Panarukan dapat menjalani aktivitas sehari-hari dengan lebih aman dan nyaman,” pungkas Masarip.

Salah satu warga Desa Kilensari, Ridwan mengaku sangat senang sekaligus bangga dengan adanya kegiatan fogging. Pasalnya, kata Ridwan, kegiatan tersebut selain dapat mencegah penyakit DBD juga dapat memberikan rasa tenang bagi warga. “Ini mencegah peredaran penyakit DBD. Alhamdulillah kami sampaikan untuk jajaran TNI dan Puskesmas Panarukan,” papar Ridwan. (awi.ca)

Berita Terkait :  Mazda Hadirkan Performa, Desain, dan Harmoni dalam Berkendaraan di GIIAS Surabaya 2024

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru