27 C
Sidoarjo
Monday, March 10, 2025
spot_img

Buka Forum Konsultasi Publik, Wabup Bondowoso Berharap Tercipta Koordinasi

Pemkab Bondowoso, Bhirawa
Wakil Bupati Bondowoso, As’ad Yahya Syafi’i, secara resmi membuka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Bondowoso untuk periode 2025-2029 di Ruang Kopi Robusta I, Senin (10/3).

Selain Wabup As’ad Yahya Syafi’i, hadir pula beberapa anggota DPRD, Perwakilan Pemerintah Provinsi Jatim, TA Pendamping penyusunan RPJMD Kabupaten Bondowoso, Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, Perangkat Daerah, Instansi Vertikal, serta Organisasi Masyarakat.

Plt Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian, Dan Pengembangan Daerah (BP4D) Anisatul Hamidah menyampaikan, sesuai peraturan Menteri Dalam Negeri, Nomor 86 Tahun 2017, penyusunan dokumen RPJMD diselesaikan dalam waktu selama 6 bulan, setelah pelantikan bupati dan wakil bupati.

Kata dia, RPJMD 2025 – 2029 akan dilaksanakan dengan beberapa tahapan, dari mulai penyusunan rancangan awal RPJMD, hingga persetujuan bersama Bupati dan DPRD terhadap Raperda RPJMD, dan pelaksanaan evaluasi Raperda RPJMD oleh Gubernur Jawa Timur. “Selanjutnya tahapan terakhir, maksimal 20 Agustus 2025 akan dilaksanakan Penetapan Peraturan Daerah tentang RPJMD,” ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Bondowoso, As’ad Yahya Syafi’i mengungkapkan semangat yang mengusung visi besar pembangunan daerah, yakni “Bondowoso Berkualitas, Akseleratif, dan Holistik” yang dijadikan sebagai motto utama dalam perencanaan lima tahun ke depan. Semangat tersebut dituangkan dalam konsep Bondowoso Berkah.

Dijelaskannya, bahwa rancangan awal RPJMD ini disusun dengan tujuan untuk mewujudkan visi pembangunan Kabupaten Bondowoso, yaitu “Mewujudkan Bondowoso Tangguh, Unggul, Berdaya Saing Global, dan Berbudaya dalam Bingkai Keimanan dan Ketakwaan”.

Berita Terkait :  Tutup Tahun, Kecamatan Wonoayu Gelar Lomba Karaoke

“Forum konsultasi publik hari ini dilaksanakan dengan harapan agar dapat menjamin terciptanya koordinasi antar pelaku pembangunan, menjamin terciptanya integrasi, sinkronisasi, sinergi baik antar daerah, antar ruang, antar waktu, antar fungsi pemerintah maupun antara pusat dan daerah,”pungkasnya.[san.ca]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru