30 C
Sidoarjo
Wednesday, March 12, 2025
spot_img

Bupati Situbondo Tempatkan 45 Pejabat Eselon II, III dan IV sebagai Plt

Situbondo, Bhirawa.
Sedikitnya ada 45 posisi jabatan eselon II, III dan IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Situbondo yang sebelumnya kosong, akhirnya terisi, Senin sore (10/3). Hal ini diketahui setelah keluarnya SK Bupati terkait pengisian jabatan Plt di sejumlah OPD di Pemkab Situbondo.

Bupati Situbondo, Yusuf Rio Wahyu Prayogo atau akrab disapa Mas Rio menyatakan, untuk pengisian jabatan yang kosong dibeberapa OPD bertujuan untuk memaksimalkan dan memperbaiki sistem didalam Pemkab Situbondo membutuhkan kapasitas yang punya pengalaman.

“Plt jabatan yang kosong ada yang memiliki beban pekerjaan yang berat. Nah, untuk yang definitif memang belum bisa karena harus menunggu 6 bulan jabatan saya. Makanya, ini saya undang teman-teman media agar terbuka untuk umum,” ungkap Mas Rio.

Selain itu, lanjut Mas Rio, diantara 45 pejabat yang mengisi kekosongan jabatan, dua diantaranya yakni Plt Dinas Pendidikan dan Kebudayaan yang diisi oleh Fathor Rahman dan Dinas PUPP di tempati oleh Abdul Kadir Jaelani.

“Saya yakin mereka punya kapasitas untuk membenahi organisasinya. Ya, paling tidak ada kontrak 3 bulan disitu. Setidaknya untuk memberikan kaderisasi sehingga dapat memaksimalkan kinerja disana,” ujar Mas Rio.

Mas Rio juga berpesan agar 45 pejabat yang mengisi jabatan kosong, dapat bekerja dengan jujur. “Untuk pengisi jabatan definitif nanti akan diadakan audisi. Habis lebaran nanti audisi untuk kepala dinas,” imbuh Bupati Rio

Berita Terkait :  Jangan Khawatir Barang Tertinggal di Kereta, KAI Miliki Layanan 'Lost and Found'

Informasi yang berhasil dihimpun Bhirawa menyebutkan, ada 4 orang eselon II dan III dari 45 daftar pejabat yang mendapatkan kepercayaan Bupati untuk menjadi Plt. Khususnya Plt Kepala Dinas, yang berdasarkan pada Surat Keputusan Bupati. Di antaranya, Plt Asisten Perekonomian dan Pembangunan diisi oleh Drs H. Akhmad Yulianto, M.Si; Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan diisi oleh Dr H. Fathor Rakhman, M.Pd.

Selain itu, Plt Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan diisi oleh Dwi Herman Susilo, S.KM, M.Kes serta Plt. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Permukiman diisi oleh Abdul Kadir Jaelani, S.Sos, M.Si. Kadir sebelumnya pernah menjabat Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Situbondo, sebelum digabung bersama Dinas Pertanian. [awi.dre]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru