26.4 C
Sidoarjo
Monday, March 3, 2025
spot_img

Bupati Gus Barra Pimpin Tarawih Perdana Bersama ASN Pemkab Mojokerto


Oleh:
Hasan Amin, Bhirawa

Usai pulang mengikuti retreat, Bupati Mojokerto Muhammad Al Barraa yang didampingi oleh Wakil Bupati Muhammad Rizal Octavian menggelar rangkaian kegiatan ibadah Ramadan 1446 Hijriah.

Di awal kerja sebagai pemimpin kabupaten Mojokerto, Bupati Gus bara -sapaan akrabnya melaksanakan salat tarawih perdana bersama Aparatur Sipil Negara (ASN) di Masjid Baiturrahman, Kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mojokerto, Sabtu (1/3) malam.

Bupati Al Barra atau biasa disebut Gus Barra mengajak seluruh ASN untuk meningkatkan ketakwaan dan kualitas pelayanan kepada masyarakat selama bulan suci Ramadan.

“Kami mengharapkan dari seluruh pegawai Pemerintah Kabupaten Mojokerto dengan datangnya bulan suci Ramadan ini, kita bisa lebih meningkatkan ketakwaan kita, dengan meningkatnya ketakwaan kita maka Insyaallah khidmat kita kepada masyarakat kita, akan jauh lebih baik lagi,” ujar Gus Barra.

Hal tersebut ditekankan oleh Bupati Al Barra, karena ketakwaan merupakan suatu benteng bagi umat muslim agar bisa berjalan sesuai yang sudah ditentukan dan menjauhi semua larangannya.

“Esensi daripada puasa itu adalah meningkatkan ketakwaan kita dan takwa itu sendiri adalah menjalankan segala perintah Allah llah dan menjauhi larangannya,” jelasnya.

Diakhir arahannya, Bupati Al Barra mengharapkan, agar seluruh ASN Pemkab Mojokerto bisa melaksanakan ibadah puasa dengan lancar dan mendapatkan keberkahan dibulan yang suci ini.

“Semoga kita bisa melaksanakan ibadah puasa dengan sebaik-baiknya dan meningkatkan ketakwaan kita serta semoga amal ibadah kita selama bulan suci Ramadan diterima dan kita dikumpulkan di surganya allah kelak,” harapnya.

Berita Terkait :  Maksud Hati Senangkan Warga, Kades Randuagung Gresik Malah Kena Fitnah

Adapun beberapa rangkaian kegiatan ibadah Ramadan 1446 H yang akan dilaksanakan oleh Pemkab Mojokerto, diantaranya , Salat Tarawih dan Tadarus Al-Qur’an, setiap malam di Masjid Baiturrahman selama bulan Ramadan, pengajian Salat Duhur, Setiap hari setelah salat duhur berjamaah. Ketiga, Safari Ramadan dengan kunjungan ke 4 eks Pembantu Bupati di wilayah Kabupaten Mojokerto.

Kemudian Buka Puasa Bersama Ulama dan Umaro serta Peringatan Nuzulul Quran di pendopo Graha Maja Tama. Buka Puasa Bersama Anak Yatim non Panti se-Kabupaten Mojokerto yang bekerja sama dengan Radar Mojokerto.

Dan Salat Idul Fitri yang rencananya dilaksanakan : di Masjid Al-Ikhlas Desa Petak Pacet.

Dilaksanakan berbagai kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan komunikasi, sinergitas, dan menyerap aspirasi antara Pemerintah Kabupaten Mojokerto dengan masyarakat, serta meningkatkan iman dan takwa ASN. [min.gat]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru