Situbondo, Bhirawa
Jajaran Polres Situbondo Polda Jatim bersama mahasiswa, Aliansi BEM, dan organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP) menggelar Bakti Sosial (Baksos) Polri Presisi dalam rangka menyambut bulan Suci Ramadhan 1446H.
Kegiatan yang dilaksanakan serentak seluruh Indonesia dipimpin langsung Kapolri via Zoom Meeting diikuti oleh Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan, Wakapolres Kompol Indah Citra Fitriani, Kasdim Kodim 0823 Mayor Kav. Aan Jauhari, dan Pejabat Utama Polres Situbondo.
Ikut serta hadir perwakilan Mahasiswa, Aliansi BEM dan OKP diantaranya Ketua PC. PMII Situbondo, Ketua GMNI Cabang Situbondo, Ketua IMM Situbondo, Ketua IPNU Situbondo, Ketua BEM STKIP PGRI Situbondo, Ketua BEM UNARS Situbondo dan Ketua BEM UNIB Ibrahimy Situbondo serta perwakilan Mahasiswa.
Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan menyampaikan kegiatan ini merupakan bagian dari persiapan menyambut bulan suci Ramadan. Ini juga bertujuan untuk memberikan bantuan langsung kepada masyarakat yang membutuhkan. “Ada sekitar 150 paket sembako yang telah dikemas kemudian diserahkan kepada perwakilan masing-masing kelompok Mahasiswa untuk didistribusikan ke masyarakat,” ungkap Kapolres Rezi.
Kapolres Rezi juga berharap, kegiatan tersebut dapat memberikan manfaat langsung bagi mereka yang membutuhkan di wilayah Situbondo. Semoga apa yang kami berikan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh masyarakat,” ujar Kapolres Rezi Dharmawan.
Lebih lanjut, Kapolres Rezi berharap Polri dan mahasiswa terus bersinergi dan bekerjasama dalam rangka menjaga situasi kamtibmas khusus di wilayah Kabupaten Situbondo. “Kepolisian sangat menghargai semua masukan dan kritik dari masyarakat termasuk Mahasiswa serta menghargai kebebasan dalam menyampaikan pendapat dimuka umum atau demo. Namun diharapkan dilakukan dengan damai. Kedepan akan kita libatkan Mahasiswa dalam kegiatan Kepolisian. Ini adalah wujud kepedulian Kita kepada Mahasiswa,” pungkas Kapolres Rezi. [awi.wwn]