Kota Madiun, Bhirawa.
Grand Opening Nataru Fest dan Madiun PendekarRun 2024 di PSC Kota Madiun, Sabtu (21/12) malam berhasil menarik perhatian ribuan peserta dari dalam dan luar kota.
Event kolaborasi antara Pemerintah Kota Madiun dan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) ini sukses menyedot animo masyarakat, dengan tercatat sekitar 2.500 peserta yang ikut ambil bagian dalam acara lari malam tersebut.
Pj Wali Kota Madiun, Eddy Supriyanto, saat diwawancara menyampaikan rasa bangganya atas antusiasme masyarakat yang begitu tinggi terhadap event ini.
“Kita sangat senang melihat antusiasme peserta dari berbagai daerah. PendekarRun menjadi bukti bahwa Kota Madiun memiliki daya tarik yang besar bagi masyarakat,” ungkapnya.
Event ini memiliki nuansa yang berbeda, karena digelar pada malam hari di tengah rintik hujan. Meskipun cuaca tidak begitu bersahabat, hal itu justru memberikan suasana yang lebih syahdu dan semangat bagi para peserta.
Ribuan pelari, baik dari kalangan profesional maupun pemula, berlari melintasi rute yang telah disiapkan, menyatu dengan energi positif yang terasa sepanjang acara.
PendekarRun tak hanya sekadar ajang olahraga, tetapi juga menjadi platform untuk memperkenalkan Kota Madiun lebih luas lagi kepada masyarakat.
Dengan keberhasilan penyelenggaraan tahun ini, harapan ke depan adalah event ini bisa menjadi kalender tahunan yang semakin mempererat hubungan antar masyarakat serta meningkatkan sektor pariwisata di Kota Madiun.
Kesuksesan acara ini semakin mencerminkan potensi Kota Madiun sebagai kota yang ramah bagi berbagai macam kegiatan dan event skala besar. [dar.dre]