33 C
Sidoarjo
Saturday, November 23, 2024
spot_img

Semarak SD Muhammadiyah 6 Rayakan Hari Pahlawan dan Milad Muhamadiyah ke-112


Surabaya, Bhirawa
Memperingati Hari Pahlawan dan Memeriahkan Milad Muhammadiyah ke 112, SD Muhammadiyah 6 (SD Musix) Gadung Surabaya menggelar berbagai rangkaian kegiatan pada Hari Jumat (15/11) lalu di halaman sekolah dengan sangat meriah.

Seperti pada pawai dan jalan sehat dengan melibatkan total sekitar 1.800 peserta dari Sekolah Komplek Muhammadiyah Gadung, dari siswa dan guru SD Muhammadiyah 6, SMP Muhammadiyah 4 dan SMA Muhammadiyah 9. Selain itu, juga mengundang siswa SD Muhammadiyah 24 Ketintang dan SD Muhammadiyah 7 Jagir. Serta diikuti TK ABA 2, TK ABA 9 dan TK ABA 16.

Menariknya, di perayaan ini siswa juga mengikuti lomba baca puisi, serta lomba busana adat terbaik dan berbusana pakaian ala tokoh Muhammadiyah dan tokoh pahlawan. Bagi seluruh peserta pawai dan jalan sehat juga mendapatkan kupon. Kupon ini bisa ditukar dalam undian dengan berbagai hadiah.

Humas SD Musix, Ustadz M Nurun Naharo menjelaskan, di peringatan tahun ini, pihak sekolah ingin menanamkan nilai nilai perjuangan para pahlawan. Seperti halnya yang tergambar di lomba puisi. Siswa bisa menceritakan para pahlawan melalui puisi. Kemudian dengan mengenakan busana adat serta pakaian unik pahlawan.

“Menyemarakkannya dengan mengikuti lomba. Seperti ada yang memakai baju Maluku, Madura dan Jawa, bahkan ada yang mengenakan pakaian ala Pendiri Muhammaidyah, KH Achmad Dahlan. Nilai – nilai persatuan inilah yang ditanamkan ke siswa. Meski berbeda tapi tetap bersatu. Hadiahnya ada sembako juga,” sambungnya.

Berita Terkait :  Giat MPLS, TNI bentuk Mental dan Karakter Pelajar di Bojonegoro

Selain itu, dari peringatan ini, sekolah bisa mengenalkan sikap patriotisme serta tokoh – tokoh Muhammadiyah. ”Kami ingin menciptakan generasi Islam yang Muhammadiyah,” kata Ustadz Nur-sapaan akrab Ustadz Nurun Naharo.

Sementara itu, Aira, peserta pawai mengaku sangat senang. Aira juga mengenakan pakaian pahlawan. Tak hanya itu, Aira mengaku bisa mengenal para pahlawan dan tokoh Muhammadiyah.

“Senang bisa mengikuti pawai dan jalan sehat. Dan kini jadi tahu siapa Bung Tomo yakni Tokoh pembakar semangat Arek – arek Suroboyo dalam perang besar 10 November 1945, juga tahun dengan Tokoh Pendiri Muhammadiyah yakni Kiai Haji Ahmad Dahlan,” jelasnya. [fen]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img