26 C
Sidoarjo
Friday, November 15, 2024
spot_img

Pj Bupati Madiun Resmikan Pengoprasian Pos Jaga dan Palang Pintu JPL 04

Pj Bupati Madiun, Ir. Tontro Pahlawanto resmikan pengoprasian pos jaga dan palang pintu perlintasan sebidang KA JPL 04 Desa Ngetrep, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun, Jumat (15/11). Foto: sudarno/bhirawa.

Kabupaten Madiun, Bhirawa
Sadar akan pentingnya keselamatan di jalan, maka Penjabat (PJ) Bupati Madiun, Ir. Tontro Pahlawanto pada Jumat (15/11/2024) meresmikan pengoprasian pos jaga dan palang pintu perlintasan sebidang kereta api JPL 04 Desa Ngetrep, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun.

Peresmian sarana keselamatan ini ditandai pemotongan tumpeng dan pengguntingan untaian melati oleh Pj Bupati Madiun yang disaksikan oleh Perwakilan Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur, forkopimda, Kepala DAOP VII Madiun, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Madiun, Kepala UPT P3 LLAJ Madiun, pimpinan OPD, Mupika Kecamatan Jiwan dan Kepala Desa Ngetrep.

Saat ditemui media, Pj Bupati Madiun menyatakan jika perencanaan pembangunan pos jaga dan palang pintu perlintasan kereta ini sudah lama dilakukannya. Karena pihaknya sadar bahwa keselamatan di jalan itu sangat penting dan perlu mendapatkan prioritas penanganan sebagaimana palang pintu perlintasan kereta ini.

“Tahun ini kita lakukan percepatan, tidak hanya 5 namun 8 perlintasan dari target kita yang harus selesai. Target ini sebagaimana rekomendasi dari Kementerian Perhubungan ada 8 pos jaga dan perlintasan yang harus kita bangun, dan insyaallah di akhir 2024 bisa selesai semua,” ujar Pj Bupati Madiun.

Berita Terkait :  KPU Kota Pasuruan Target Lipat Sortir Surat Suara Selesai Oktober

Untuk itu, Pj Bupati Madiun mengimbau masyarakat agar semakin menyadari bahwa pintu perlintasan kereta api sangat penting dan harus ditaati. Kalau perlintasan ini sudah beroperasional tentunya masyarakat harus menyesuaikan diri, terkait kepatuhan yang harus dilakukan.

Ditambahkan Pj Bupati Madiun, pembangunan palang pintu perlintasan kereta api ini sebagai bukti negara hadir dalam memberikan rasa aman, nyaman dan keselamatan. Untuk itu, Pj Bupati Madiun titip agar infrastruktur keselamatan ini dipelihara dengan baik sehingga terus beroperasional untuk memberikan manfaat bagi masyarakat. Dalam kesempatan ini, Pj Bupati Madiun juga meninjau pos jaga pada palang pintu perlintasan kereta api Desa Ngetrep. (dar.hel).

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img