27 C
Sidoarjo
Sunday, November 24, 2024
spot_img

Tampil ‘Tastes’ di Debat Kedua, Khofifah-Emil Sajikan Fakta Keberhasilan Tata Kelola Pemerintahan Berbuah 738 Penghargaan

Surabaya, Bhirawa

Pasangan Calon Gubernur Jawa Timur Nomor Urut 2 Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak tampil tas tes dalam debat kedua yang digelar KPU Jatim di Grand City Surabaya, Minggu (3/11/2024) malam.

Mengenakan batik Gedog -Tuban , Khofifah tampil dengan nuansa biru. Emil Dardak pun mengenakan setelan jas, lengkap dengan dasi berwarna biru serasi dengan Khofifah. Sebelum ke lokasi debat, Khofifah-Emil dan relawan memulai dengan doa bersama yang dipimpin oleh Pengasuh Pondok Pesantren Ammanatul Ummah KH Asep Syaifuddin Chalim.

Membuka penampilan debat, Khofifah dengan bangga menyampaikan capaian prestasi yang didapatkan dalam lima tahun periode pertama yaitu memperoleh sebanyak 738 penghargaan.

“Kami bersyukur bahwa kemajuan yang dicapai Jatim Insya Allah adalah jemajuan yang nyata adanya. Pada posisi lima tahun terakhir investasi 2023 mencapai titik tertinggi dalam lima tahun pemerintahan kami. Angkanya Rp 145 Trilliun,” tegas Khofifah.

Tidak hanya itu, pertumbuhan ekonomi Jawa Timur tumbuh secara inklusif yang dibuktikan dengan pertumbuhan ekonomi dan investasi yang ada seiring dengan meningkatnya pembukaan lapangan kerja. Sehingga angka TPT Jatim lebih rendah dari nasional.

“Berikutnya IPM, IPM kita lebih tinggi dari nasional. Penghargaan dari mulai regional, nasional dan internasional berhasil kita raih. Hampir dua hari sekali kami dapat penghargaan. Sehingga total dalam lima tahun kami mendapatkan penghargaan sebanyak 738. Ini hasil kerja keras dan kerja ikhlas kita semua,” tegas Khofifah.

Berita Terkait :  Berjasa Alokasikan Kuota PPDB SMA/SMK Khusus Anak Buruh, Serikat Pekerja Jatim All Out Menangkan Khofifah

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img