26 C
Sidoarjo
Friday, November 22, 2024
spot_img

Pengusaha Curhat Soal Upah hingga Layanan Perizinan, Mas Rusdi Ingin Kolaborasi

Kab Pasuruan, Bhirawa.
Calon Bupati Pasuruan nomor urut 2, HM Rusdi Sutejo hadir di kegiatan dialog yang diselenggarakan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) di Hotel Royal Sinyiur, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Selasa (15/10) sore.

Dalam acara tersebut membahas tentang perekonomian yang ada di Kabupaten Pasuruan. Total ada tiga hal yang menjadi atensi dan perhatian pengusaha. Selain mahalnya upah, juga terkait infrastruktur, pelayanan perizinan dan usaha. Sehingga, investor bisa tertarik untuk berinvestasi di Kabupaten Pasuruan.

“Para pengusaha yang hadir di acara ini ingin tahu terkait visi dan misi Cabup dan Cawabup Pasuruan ke depannya. Dan secara langsung dari Cabup dan Cawabupnya sekaligus menjadi narasumber. Ini juga penting digelar, supaya iklim usaha ke depannya lebih baik di Kabupaten Pasuruan,” ujar Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Apindo Kabupaten Pasuruan, Nurul Huda.

Menanggapi hal itu, Calon Bupati Pasuruan, HM Rusdi Sutejo menyatakan kuncinya adalah berkolaborasi antara pengusaha dengan pemerintah. Sehingga, bisa meningkatkan kesejahteraan dan pembangunan ekonomi di Kabupaten Pasuruan.

“Pengusaha adalah penggerak bagi ekonomi. Makanya, ke depan jika kami terpilih, kita siap untuk melakukan MOU dengan para pengusaha. Tujuannya, agar pemerintah dengan pengusaha serta pelaku UMKM bisa bersinergi untuk menggerakan roda ekonomi di Kabupaten Pasuruan,” kata Mas Rusdi, sapaan akrabnya.

Dalam kesempatan yang sama, Mas Rusdi juga mendengar apa yang menjadi permasalahan dilapangan. Terutama, pengusaha khususnya yang ada di Kabupaten Pasuruan. Terlebih, ditegaskan terkait perijinan jangan berbelit.

Berita Terkait :  Bagian dari Operasi Zebra Semeru, Satlantas Polres Gresik Berbagi Kebahagiaan di Yayasan Fadhillah

“Kita kedepannya siap bersinergi. Saya dan Gus Shobih ingin iklim dunia usaha di Kabupaten Pasuruan menjadi lebih nyaman dan lebih baik. Salah satunya program di sektor industri ada Bussines Matching. Terkait pengurusan perijinan sistem pemerintahan berbasis elektronik kedepan harus lebih baik lagi,” tegas Mas Rusdi. [hil.wwn]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img