25 C
Sidoarjo
Sunday, October 6, 2024
spot_img

Raihan Terbanyak Dibanding Daerah Lain, 27 Sekolah Kota Madiun Raih Adiwiyata Mandiri dan Nasional


Kota Madiun, Bhirawa
Kota Madiun menjadi kota terbanyak peraih sekolah Adiwiyata tingkat nasional. Sebanyak 27 sekolah di Kota Pendekar yang mendapatkan predikat sekolah Adiwiyata tingkat nasional dan Adiwiyata Mandiri tahun ini. Penerimaan penghargaan berlangsung di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Rabu (2/10).

“Tahun lalu kita daerah terbanyak yang mendapatkan Adiwiyata. Tahun ini terbanyak lagi dengan 27 sekolah,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Madiun, Dr. Lismawati, Kamis (3/10).

Rinciannya, ada sebanyak sembilan sekolah yang mendapatkan Adiwiyata mandiri. Selebihnya, merupakan sekolah yang mendapat predikat Adiwiyata nasional. Liswamati menyebut capaian itu terbanyak di banding daerah lain di tanah air.

Tak heran, rombongan dari Kota Madiun yang terbanyak dibanding daerah lain saat penerimaan di Jakarta kemarin. Lismawati menyebut capaian apik tersebut merupakan hasil kolaborasi semua pihak di Kota Madiun.

“Apresiasi yang luar biasa kepada sekolah penerima adiwiyata baik nasional maupun mandiri. Tentu saja terima kasih kepada OPD terkait yang bersinergi dan berkomitmen kuat serta saling mendukung sehingga tercapainya prestasi yang luar biasa untuk Kota Madiun,” imbuhnya.

Seperti diketahui, Adiwiyata merupakan hasil kerja bareng sejumlah OPD. Di antaranya, Dinas Pendidikan, Lingkungan Hidup, Perkim, Dinas Pertanian, Satpol PP dan Damkar, dan lain sebagainya termasuk masyarakat. Lismawati berharap kolaborasi apik tersebut bisa terus untuk ditingkatkan.

“Untuk di Kota Madiun, semua sekolah sudah berstatus Adiwiyata minimal tingkat provinsi. Ini merupakan capaian luar biasa dan belum ada di daerah lain,”ungkapnya. [dar.gat]

Berita Terkait :  Bantu Bangun Reputasi Kelompok Difabel, Dosen Untag Gandeng Kelompok Tuna Daksa Baraka

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img