34 C
Sidoarjo
Friday, November 22, 2024
spot_img

PCNU Jombang Tolak Muktamar Luar Biasa NU

Ketua PCNU Jombang, KH Fahmi Amrullah Hadzik atau Gus Fahmi, Minggu (22/09). Foto: istimewa.

Jombang, Bhirawa
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Jombang tegas menolak wacana Muktamar Luar Biasa (MLB) NU yang diinisiasi oleh kelompok Presidium Penyelamat Organisasi NU yang rencananya digelar di Cirebon, Jawa Barat.

Ketua PCNU Jombang, KH Fahmi Amrulloh Hadzik atau Gus Fahmi mengatakan, pihaknya tegas menolak adanya MLB NU.

Menurut Gus Fahmi, sepanjang sejarah NU, belum pernah terjadi peristiwa MLB.

“Kami menolak dengan keras wacana MLB, karena tidak ada contoh dari sejarah NU itu mengadakan MLB kecuali diselenggarakan orang yang kecewa seperti dulu Abu Hasan mengadakan MLB setelah muktamar Cipasung. Itu dasarnya adalah kekecewaan,” papar Gus Fahmi usai pelantikan pengurus lembaga PCNU Jombang di Aula Bung Tomo Jombang, Minggu (22/09).

Gus Fahmi yakin upaya MLB NU tidak ada yang pernah berhasil dalam sejarah NU.

Gus Fahmi juga menegaskan pihaknya sangat menjaga keutuhan NU.

“Muktamar 2004 di Solo juga ada upaya MLB, akan tetapi perjalanannya tidak berhasil. Alhamdulillah semuanya itu tidak berhasil. Kami juga tidak ingin, keutuhan NU ini, rusak hanya karena keinginan segelintir orang,” tandas Gus Fahmi.

Gus Fahmi menyerukan, jika ada yang memang menginginkan menjadi pemimpin PBNU, maka hendaknya menunggu momentum Muktamar yang akan dilaksanakan pada tahun 2027 mendatang.

Berita Terkait :  Eks Kantor Dinkes PPKB Kota Madiun Bakal Jadi MPP

“Kita tunggu, saat muktamar yang resmi mungkin tahun 2027 kalau tidak salah, di situlah monggo yang ingin bertarung merebutkan kepemimpinan, silahkan,” tutur Gus Fahmi.

“Tapi jangan mengadakan muktamar luar biasa, karena ini sangat mengganggu. Hanya karena kepentingan beberapa orang, tapi rusak semuanya,” ungkap Gus Fahmi.

Gus Fahmi pun memastikan, tidak ada pihak yang mengajak atau menawarkan PCNU Jombang untuk mengikuti MLB.

Dia juga memastikan, siapapun yang melawan NU, akan mati dengan sendirinya.(rif)

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img