26 C
Sidoarjo
Friday, November 22, 2024
spot_img

1.206.754 Pemilih untuk DPT Kabupaten Pasuruan

Kab Pasuruan, Bhirawa.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasuruan menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada Pilkada 2024 untuk Pilbup Pasuruan dan Pilgub Jawa Timur. Total yang akan menyalurkan hak pilihnya di bilik suara di 27 November 2024 nanti mencapai 1.206.754 pemilih. Dengan rincian, 595.200 pemilih laki-laki dan 611.554 pemilih perempuan.

Berdasarkan Daftar Pemilih Sementara (DPS) beberapa waktu lalu, terdapat selisih 1.673 lebih sedikit. Sebelumnya, KPU Kabupaten Pasuruan menetapkan DPS sebanyak 1.208 427 orang.

Komisioner Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Kabupaten Pasuruan, Fatimatuz Zahro menyampaikan adanya perubahan tersebut usai melakukan berbagai penyaringan. Mulai dari pemilih ganda baik nama, NIK maupun NKK pemilih. Seperti dari pemilih ganda baik nama, NIK maupun NKK pemilih.

“Total DPT untuk Pilbup Pasuruan dan Pilgub Jawa Timur sebanyak 1.206.754 orang. Ada penurunannya sekitar 0,14 persen dibandingkan pemilih dalam DPS. Penyebabkan karena kegandaan pemilih,” ujar Fatimatuz Zahro, Jumat (20/9).

Menurutnya, berkurangnya jumlah pemilih dari DPS ke DPT karena ada yang meninggal dunia dan dianggap tidak memenuhi persyaratan (TMS). Jumlah warga yang meninggal dunia tidak sebanding dengan pemilih baru. “Pemicunya adalah warga yang meninggal dunia hingga data kependudukan yang turun,” jelas Fatimatuz Zahro.

Sedangkan, jumlah TPS yang akan dibuat pada Pilkada nanti sebanyak 2.338 titik. Satu TPS loksus dibatalkan di Ponpes Al-Yasini. Namun, KPU menambah jumlah TPS karena ada batasan maksimal dalam setiap TPS sebanyak 600 pemilih.

Berita Terkait :  Romantisme Jembatan Kertosono yang Nyaris Tenggelam di Telan Zaman

“Tentu penetapan DPT sekaligus jumlah TPS ini menjadi acuan kami dalam mengajukan kebutuhan logistik. Seperti surat suara, bilik suara dlhingga logistik pendukung lainnya,” imbuh Fatimatuz Zahro. [hil.iib]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img