27 C
Sidoarjo
Saturday, November 23, 2024
spot_img

Ketua Gerindra dapat Rekomendasi Maju sebagai Cabup Tulungagung

Ketua DPC Partai Gerindra Tulungagung, Ahmad Baharudin.

Tulungagung, Bhirawa.
Ketua DPC Partai Gerindra Tulungagung, Ahmad Baharudin, akhirnya mendapat rekomendasi dari DPP Partai Gerindra sebagai calon Bupati Tulungagung dalam Pilkada Tulungagung tahun 2024. Dalam surat rekomendasi itu juga disebutkan ia berpasangan dengan Kepala Desa Sidorejo Kecamatan Kauman, Danang Catur Budi Utomo, sebagai Calon Wakil Bupati Tulungagung.

Baharudin mengakui jika sudah mendapat surat rekomendasi yang ditandatangani oleh Ketua Dewan Pembina/Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dan Sekjen DPP Partai Gerindra H Ahmad Muzani tersebut.

“Alhamdulilah berkat dukungan masyarakat Tulungagung, Partai Gerindra sudah kasih saya agar menjadi Bupati Tulungagung,” ujarnya, Rabu (24/7).

Menurut dia, surat rekomendasi dari DPP Partai Gerindra turun pada Senin (22/7) lalu. Lebih cepat dari perkiraan. Masalahnya, sampai saat ini di Tulungagung, baru Partai Gerindra yang menerbitkan surat rekomendasi untuk calon kepala daerah yang akan berlaga di Pilkada Tulungagung 2024.

Baharudin membeberkan jika Danang yang merupakan pasangan calon wakil bupatinya merupakan representasi dari Partai Demokrat. Itu artinya Danang telah direkomendasi oleh Partai Demokrat.

“Rekomendasi sesuai dengan usulan kami dari Tulungagung. Setelah kami berkomunikasi dengan Partai Demokrat akhirnya munculah saya berpasangan dengan Pak Danang,” paparnya.

Selanjutnya Baharudin mengatakan jika sudah menghubungi sejumlah partai politik untuk bergabung dengan Partai Gerindra dalam Pilkada Tulungagung 2024. Termasuk partai yang banyak mendapat kursi dewan di Tulungagung, yakni PDI Perjuangan dan PKB.

Berita Terkait :  Belasan Oknum Pesilat jadi Tersangka Pengeroyokan Anggota Polisi

“Tetapi sampai saat ini partai partai tersebut belum memutuskan. Padahal kami sebelumnya sudah melakukan komunikasi,” tuturnya.

Namun demikian meski sudah mengantongi surat rekomendasi dan berkoalisi dengan Partai Demokrat, Baharudin menyatakan masih memerlukan koalisi dengan partai lainnya.

“Kami membuka diri bagi partai yang mau bergabung. Mari bersama membangun Tulungagung,” ucapnya.

Pria yang kini juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Tulungagung itu belum bisa memastikan waktu untuk deklarasi. Terlebih saat ini belum membentuk tim pemenangan dan masih membuka peluang pada parpol lain untuk bergabung.

Partai Gerindra dalam Pemilu 2024 di Tulungagung mendapat delapan kursi. Sedang Partai Demokrat memperoleh tiga kursi. Dengan jumlah 11 kursi, gabungan kedua partai tersebut telah memenuhi syarat untuk mendaftarkan pasangan calonnya dalam kontestasi Pilkada Tulungagung 2024. (wed.hel)

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img