Surabaya, Bhirawa.
Menjaga pola makan dan hidup adalah kunci dalam memperoleh kesehatan. Upaya itu dilakukan Babinsa Koramil 0831/04 Sukolilo, Sertu Unang Rohana dalam memberikan motivasi bagi lansia di Panti Jompo Hargo Dedali Jl Manyar Kartika, Surabaya, Selasa (2/7).
Sertu Unang mengajak para lansia untuk melakukan senam ringan. Hal itu diakuinya sebagai upaya agar otot-otot tubuh tidak mengalami kram maupun kaku. Sehingga para lansia masih bisa untuk beraktivitas seperti biasa. “Diusia yang tidak mudah lagi, saya melihat semangat sehat dari para lansia. Semangat inilah yang dibutuhkan sebagai motivasi dalam menjaga kesehatan tubuh,” kata Sertu Unang.
Pihaknya juga mengimbau para lansia untuk menjaga pola makan dan rutin berolahraga. Sertu Unang juga menekankan pentingnya gaya hidup sehat untuk meningkatkan kualitas hidup dan kebugaran di usia lanjut. “Kesehatan adalah harta yang paling berharga, terutama di usia senja. Dengan menjaga pola makan dan rutin berolahraga, kita bisa tetap sehat dan bugar,” pungkasnya.[bed.ca]