Sampang, Bhirawa
Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Sampang menguji kemampuan atlet muda mereka.
Salah satunya dengan mengikuti Trunojoyo National Champions (TNC) di Universitas Trunojoyo Madura (UTM).
Dari kejuaraan yang digelar di Bangkalan pada Jumat hingga Minggu (4-6/10) itu, mereka berhasil membawa pulang tujuh medali.
Ketua PSHT Cabang Sampang Hanafi mengatakan, perguruan silatnya sengaja mengikuti kejuaraan TNC. Mayoritas anak asuhnya yang diturunkan merupakan atlet muda atau baru.
“Keseluruhan atlet yang kami turunkan sebanyak 8 orang,” ujarnya.
Meskipun masih baru mengikuti kejuaraan, anak asuhnya menunjukkan performa terbaik.
Hasilnya, hingga akhir pertandingan atlet PSHT Cabang Sampang mampu memboyong tujuh medali dalam kejuaraan tersebut. Perinciannya, satu medali emas, tiga perak, dan tiga perunggu.
Menurut Hanafi, hasil yang diperoleh anak asuhnya di luar dugaan dan menjadi kebanggaan bagi PSHT Cabang Sampang.
Sebab, atlet yang diturunkan masih mampu bersaing dengan lawan-lawannya hingga sukses bawa pulang medali.
“Mereka belum punya banyak pengalaman. Tapi, alhamdulillah hasilnya membanggakan,” tuturnya.
Hanafi mengakui masih ada beberapa kekurangan yang perlu dievaluasi terhadap atlet binaannya tersebut. Terutama, dalam segi kemampuan fisik dan teknik.
“Masih akan kami asah kembali agar kemampuan dan prestasi mereka terus meningkat,” terangnya.
Mereka berharap atlet-atlet PSHT Cabang Sampang bisa bersaing tidak hanya di kelas Madura. Tapi, perguruannya menargetkan dapat bersaing hingga kelas dunia.
“Pada 2021, atlet PSHT Cabang Sampang pernah bersaing dalam PSHT Cup kelas dunia. Kami ingin hal itu kembali kami raih,” harapnya. [lis]