32 C
Sidoarjo
Sunday, November 10, 2024
spot_img

Sebanyak 500 Siswa SMA Sidoarjo Dicetak Menjadi Pemimpin Entrepeneur


Sidoarjo, Bhirawa
Sebanyak 500 siswa setingkat SMA di Kabupaten Sidoarjo, Minggu (15/9) akhir pekan lalu, diundang Dinas Kepemudaan Olah raga dan Pariwisata Kabupaten Sidoarjo untuk mengikuti acara Visioning Akademi Kepemimpinan Sidoarjo. Kegiatan dipusatkan di Aula Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP) Tulangan, Sidoarjo, ini diharapkan bisa menjadi Aksi Gemilang tahun 2024.

Plt Bupati Sidoarjo, Subandi SH mengatakan, acara ini merupakan bentuk kepedulian terhadap putra dan putri Sidoarjo yang masih berada di bangku sekolah. Kegiatan ini bisa mencetak pemimpin muda yang Berjiwa Entrepreneur, di era modern.

“Pemkab Sidoarjo saat ini perlu mempersiapkan generasi muda yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga mampu memimpin dan berdaya saing di dunia kewirausahaan,” katanya.

Kepala Disporapar Pemkab Sidoarjo, Yudhi Irianto SSos MSi menambahkan, tujuan kegiatan ini ingin mempersiapkan cikal bakal generasi pemimpin di Kabupaten Sidoarjo yang berkualitas.

“Kami akan melakukan pendampingan terhadap siswa-siswi khususnya di Sidoarjo agar menjadi generasi yang kreatif dan berdaya saing tinggi,” kata mantan Ajudan Bupati Sidoarjo itu.

Dalam kegiatan sehari itu, para peserta mendapatkan materi dan pelatihan dari para pemateri yang berpengalaman. Diharapkan para siswa ke depannya bisa menjadi agen perubahan yang mampu membawa Kabupaten Sidoarjo semakin maju di masa depan. Selain pelatihan, juga dilakukan sesi diskusi oleh para peserta dengan bertukar ide dan gagasan. [kus.fen]

Berita Terkait :  Rapat Tahunan AIPNI 2024, Membangun Pendidikan Keperawatan Menuju Indonesia Emas

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img