32.6 C
Sidoarjo
Monday, October 7, 2024
spot_img

Sapa Pedagang Pasar Blimbing Kota Malang, Wahyu Hidayat Tampung Aspirasi Pedagang

Calon Wali Kota Malang Wahyu Hidayat berkunjung dan blusukan ke pasar tradisional, yaitu pasar Blimbing, Kelurahan Blimbing, Kecamatan Blimbing, Senin (7/10)

Kota Malang, Bhirawa.
Calon Wali Kota Malang Wahyu Hidayat berkunjung dan blusukan ke pasar tradisional, yaitu pasar Blimbing, Kelurahan Blimbing, Kecamatan Blimbing, Senin (7/10).
Kunjungannya bersama tim pemenangan ke pasar tradisional ini merupakan bagian dari upaya Wahyu untuk lebih dekat dengan masyarakat. Serta mendengar langsung aspirasi dan keluhan para pedagang dan masyarakat.

Para pedagang mengeluh pada Wahyu beberapa masalah. Antara lain atap yang bocor dan lantai yang tergenang saat musim hujan tiba.
“Kalau seperti ini kita bisa tau apa keluhan yang ada dari para pedagang,” katanya.

Selama menjadi Pj Wahyu sudah beberapa kali mendatangi pasar tradisional. Namun, ia belum bisa melakukan perbaikan ke Pasar Blimbing karena waktu menjabat yang tidak lebih dari 1 tahun.

Kedatangan Wahyu disambut dengan antusiasme yang hangat oleh warga. Di sana Wahyu tidak hanya menyapa pedagang tetapi juga aktif bertanya mengenai kondisi pasar dan tantangan yang dihadapi.
Ia juga membeli beberapa jenis makanan, sayuran hingga kebutuhan dapur untuk dibagikan kepada warga sekitar. “Nanti kita upayakan pasar ini bisa sama dengan pasar modern yang lainnya,” tambah Wahyu.

Ia juga menekankan pentingnya memperbaiki fasilitas pasar dan mendukung kesejahteraan pedagang dalam rencana kerja ke depan.

Berita Terkait :  Selamatkan Aset Negara, KAI Daop 8 Surabaya Tertibkan Rumah Dinas

Kunjungan ini bukan hanya memperkuat hubungan dengan masyarakat pasar. Tetapi juga menjadi kesempatan bagi Wahyu untuk memperkenalkan program-program unggulannya salah satunya memperbaiki permasalahan umum di Kota Malang sala satunya pasar tradisional.

Salah seorang pedagang bernama Suliyanti berharap nanti Pasar Blimbing bisa mendapatkan perbaikan. Agar para pengunjung atau pedagang bisa semakin nyaman. Sehingga roda perekonomian bisa berputar.
“Kalau di sini hujan ada beberapa titik yang bocor, terus airnya juga masuk ke dalam pasar,” katanya.

Hal tersebut cukup membahayakan lalu lintas pedagang maupun pembeli di Pasar Blimbing karena lantai yang basah. Ia berharap para pedagang nantinya mendapatkan perhatian dari pemerintah.(mut.hel).

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img