32 C
Sidoarjo
Saturday, April 26, 2025
spot_img

Sambut Musim Tanam Bulan April, Petrokimia Amankan Stok Pupuk Bersubsidi 438,9 Ribu Ton


Gresik, Bhirawa
Petrokimia siapkan stok pupuk bersubsidi sebanyak 437.900 ton, per tanggal 8 April 2025. Sambut musim tanam bulan April dengan aman, ketersediaan pupuk sesuai regulasi dan distribusi yang lancar ini mendapat apresiasi dari Wakil Bupati (Wabup) Gresik Asluchul Alif.

Direktur Utama Petrokimia Gresik Dwi Satriyo Annurogo , Minggu (13/4) mengatakan, bahwa stok pupuk bersubsidi yang saat ini disiapkan Petrokimia Gresik.

Stok tersebut terdiri dari Urea sebanyak 65.525 ton, jumlah ini setara 272 persen atau hampir tiga kali lipat dari ketentuan minimum yang diatur oleh Pemerintah. Kemudian NPK 357.887 ton setara 397 persen dari ketentuan, dan pupuk organik sebanyak 14.489 ton atau 174 persen dari syarat minimal Pemerintah.

“Dengan stok ini, petani dapat menyambut musim tanam dengan aman. Tidak perlu lagi kepikiran pupuk, karena stoknya ada dan siap ditebus oleh petani yang memenuhi syarat,”ujarnya.

Kepada pepada petani untuk mengoptimalkan penebusan pupuk bersubsidi, dalam rangka mendongkrak hasil panen padi untuk mendukung tercapainya swasembada pangan nasional. Pupuk merupakan salah satu agroinput, yang menjadi kunci sukses hasil panen melimpah.

“Pemerintah, juga telah banyak memberikan kemudahan bagi petani. Penebusan pupuk bisa dilakukan oleh petani terdaftar dengan membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP), ke kios resmi,” pungkas Dwi Satriyo.

Sementara Wabup Gresik Asluchul Alif mengatakan, bahwa pupuk bersubsidi tersalurkan kepada petani dengan mudah dan lancar. Hal ini menjadi salah satu kunci keberhasilan bagi peningkatan produktivitas padi, dalam rangka mendukung swasembada pangan nasional. Yang dicita-citakan Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto dalam Asta Cita.

Berita Terkait :  Antisipasi Banjir, Babinsa Sukolilo Cek Kesiapan Rumah Pompa

“Di Desa Mulung, kurang lebih ada 20 hektare lahan padi yang akan dipanen. Terima kasih Pak Dwi (Direktur Utama Petrokimia Gresik, Red), Alhamdulillah laporan dari Pak Kadis (Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Gresik, Red) pupuknya lancar,”ungkapnya saat mengikuti panen raya di Desa Mulung, Kec. Driyorejo, Kab. Gresik, beberapa waktu lalu. [kim.gat]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru