27 C
Sidoarjo
Tuesday, March 18, 2025
spot_img

Respon Pengaduan Masyarakat, Polsek Asembagus Situbondo Tingkatkan Patroli di Desa Awar-Awar

Situbondo, Bhirawa.
Polres Situbondo melalui Polsek Asembagus merespon cepat adanya pengaduan masyarakat melalui media sosial Instagram Polres Situbondo terkait adanya orang tidak dikenal yang membuat resah pengendara karena melalukan perbuatan cabul (memamerkan alat kelamin) kepada pengendara. Kejadian tersebut terjadi di jalan desa belakang kantor Desa Awar Awar, Kecamatan Asembagus, Kabupaten Situbondo.

Kapolsek Asembagus Iptu Untoro Windu mengatakan Polsek Asembagus telah melaksanakan patrol rutin dilokasi yang dilaporkan masyarakat. Namun sampai saat ini belum ditemukan orang yang melakukan perbuatan cabul tersebut.

Dalam pelaksanaan patrol tersebut, aku Untoro, anggota Polsek Asembagus juga meminta keterangan warga sekitar maupun pengendara yang melintas agar supaya berhati-hati jika ada hal yang mencurigakan. “Apabila ada informasi bisa langsung menghubungi Polsek Asembagus. Pasalnya dalam satu pekan ini sudah dilakukan patrol rutin dilokasi tersebut. Namun tidak ditemukan orang yang dilaporkan berbuat cabul. Polsek tetap mengantisipasi dengan melakukan patrol rutin,” terang Untoro.

Selain itu, Kapolsek Untoro Windu juga mengimbau kepada masyarakat khususnya kaum perempuan agar tidak berkendara sendirian apalagi saat malam hari. Ini penting untuk menghindari adanya niat atau kesempatan orang berbuat tidak baik.

“Kami menghimbau masyarakat terutama kaum perempuan agar supaya tidak berkendara sendirian khususnya saat malam hari. Ini semua untuk menghindari hal yang tidak diinginkan. Ini juga untuk mencetak tindak kejahatan menimpa kaum perempuan,” pungkas Untoro.[awi.ca]

Berita Terkait :  September 2024, Tingkat Ketimpangan Pengeluaran Penduduk Jatim Alami Kenaikan

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru