31 C
Sidoarjo
Monday, October 28, 2024
spot_img

Raup Rp300 Ribu di Kampanye Gus Fawait, Pedagang Asongan Panen Rezeki

Tumirah, pedagang Desa Tanggul Wetan yang memanfaatkan momen, kampanye calon Bupati Jember nomor urut 02, Muhammad Fawait yang digelar di Dusun Kedung Sumur, Desa Jambearum, Kecamatan Puger, Rabu 16 Oktober 2024,

Jember, Bhirawa.
Kampanye calon Bupati Jember nomor urut 02, Muhammad Fawait, bukan hanya menarik perhatian warga setempat, tetapi juga membawa berkah bagi para pedagang asongan.

Dalam kampanye yang digelar di Dusun Kedung Sumur, Desa Jambearum, Kecamatan Puger, Rabu 16 Oktober 2024, ratusan warga hadir mengikuti apel sholawat bersama. Namun, di balik antusiasme warga, para pedagang kecil turut memanfaatkan momen ini untuk meraup keuntungan.

Salah satu pedagang, Tumirah dari Desa Tanggul Wetan, mengungkapkan kegembiraannya bisa mengikuti setiap kampanye Gus Fawait untuk berjualan.

“Saya tahu acara ini dari relawan. Walaupun tempatnya selalu pindah-pindah, saya senang ikut karena tim kampanye tidak pernah melarang kami berjualan,” ujar Tumirah.

Dengan berbagai dagangan seperti keripik, krupuk ikan, kacang, dan air mineral, Tumirah kini mampu mendapatkan penghasilan hingga Rp 300 ribu per lokasi kampanye.

“Biasanya jualan saya sepi kalau tidak ada acara seperti ini. Tapi dengan ikut kampanye Gus Fawait, penghasilan saya naik tajam,” tambahnya.

Fenomena ini bukan hanya dirasakan Tumirah, tetapi juga banyak pedagang lain yang berbondong-bondong hadir di lokasi-lokasi kampanye. Mereka merasa diuntungkan dengan adanya keramaian warga yang otomatis meningkatkan jumlah pembeli.

Berita Terkait :  Wujudkan Toleransi Beragama, Rutan Situbondo Bangun Gereja untuk WBP Nasrani

Muhammad Fawait, yang akrab disapa Gus Fawait, menyadari dampak positif kampanyenya bagi para pedagang kecil. Ia dengan sengaja memberikan ruang bagi mereka untuk berjualan di setiap acara kampanyenya.

“Kami ingin setiap apel sholawat tidak hanya menjadi sarana ibadah dan mendekatkan diri kepada Tuhan, tetapi juga memberikan berkah ekonomi bagi warga, terutama para UMKM. Selain cinta, kita juga harus memberikan rezeki kepada masyarakat,” kata Fawait.

Dengan pendekatan yang tidak hanya menyentuh hati, tetapi juga memperhatikan kebutuhan ekonomi rakyat, kampanye Gus Fawait semakin mendapatkan tempat di hati masyarakat Jember. (geh,efi.hel)

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img