34 C
Sidoarjo
Saturday, October 5, 2024
spot_img

Ratusan Balita dan Ibu Hamil di Kecamatan Kauman Tulungagung Terima PMT Lokal

Balita dan bumil saat mendapat pemberian makanan tambahan dalam kegiatan PMT lokal di Desa Batangsaren Kecamatan Kauman baru-baru ini.

Tulungagung, Bhirawa.
Sebanyak 152 balita dan 17 ibu hamil (bumil) di Kecamatan Kauman menerima pemberian makanan tambahan (PMT) lokal dari Puskesmas Kauman. PMT lokal diberikan karena balita tersebut berkriteria balita gizi kurang dan berat badan kurang. Sedang bumil berkriteria risiko kekurangan energi kronis (KEK).

Kepala Puskesmas Kauman, dr Nanik Azizah, Sabtu (28/9), mengungkapkan pemberian makanan tambahan lokal dilakukan untuk meningkatkan status gizi pada sasaran. “Pelaksanaan PMT berbahan pangan lokal bagi balita dan ibu hamil oleh Puskesmas Kauman dimulai pada tanggal 12 Agustus 2024,” ujarnya.

Menurut dia, untuk balita dengan berat badan kurang, PMT lokal diberikan selama 28 hari serta balita berkriteria gizi kurang diberikan selama 56 hari. “Dan untuk ibu hamil risiko KEK, PMT lokal diberikan selama 120 hari,” sambungnya.

Dokter Nanik Azizah menyebut pemantauan bagi balita dan bumil yang menerima PMT lokal dilakukan setiap minggu. Mereka dipantau melalui pengukuran berat badan dan tinggi badan.

“Kegiatan pemantauan pada balita dan ibu hamil penerima PMT lokal ini dilayani di posyandu, balai desa, polindes dan atau di rumah kader,” paparnya.

Selanjutnya, dokter perempuan berjilbab ini juga membeberkan jika sebelum melakukan PMT lokal, diselenggarakan persiapan kegiatan PMT lokal. Kegiatan dimulai sejak bulan Juli 2024 dengan adanya kegiatan sosialisasi PMT lokal bagi Tim Penggerak PKK Desa dan kader.

Berita Terkait :  Bawaslu Situbondo Menduga Petugas Pantarlih Lakukan Pelanggaran

“Dalam kegiatan sosialisasi diharapkan peserta mampu memahami konsep makanan tambahan serta memiliki kreativitas dalam membuat makanan tambahan bagi balita dan ibu hamil yang berbahan pangan lokal,” tuturnya.

Ada pun makanan yang diberikan dalam PMT lokal berupa makanan sehat yang utamanya semua menu mengandung protein hewani. Seperti di antaranya dimsum, sempol, bakso ikan dan arem-arem.

Sementara itu, untuk evaluasi kegiatan PMT Lokal, Puskesmas Kauman melakukan evaluasi secara harian, mingguan dan bulanan. Selain juga pada saat akhir kegiatan. (wed.hel)

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img