24 C
Sidoarjo
Thursday, September 19, 2024
spot_img

Meriahkan HUT RI ke 79, Pemkab Mojokerto Gelar Lomba Olah Raga Tradisional


Mojokerto, Bhirawa
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 79, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kabupaten Mojokerto menggelar senam bersama dan lomba olah raga tradisional di Halaman Pemkab Mojokerto Jumat (9/7) lalu.

Senam bersama dan lomba olah raga trandisional ini juga diikuti jajaran Forkopimda Mojokerto Raya, Sekretaris Daerah Kabupaten Mojokerto Teguh Gunarko, para asisten dan staf ahli Bupati Mojokerto, Kepala Perangkat Daerah dan Direktur BUMD dan Camat se-Kabupaten Mojokerto.

Berbagai olah raga tradisional yang diselenggarakan untuk memeriahkan peringatan HUT RI ke 79 mulai dari lomba makan kerupuk, lomba memasukan paku dalam botol, lomba sunggi tampah, hingga lomba lari balok.

Tak hanya itu, bagi para peserta yang memperoleh peringkat satu, dua, dan tiga akan mendapat hadiah uang hingga jutaan rupiah. Pada momen ini, Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati menilai diselenggarakan berbagai kegiatan dalam rangka memperingati HUT RI Ke-79, dapat menumbuhkan kedekatan dan kerukunan antar instansi yang ada di Lingkup Kabupaten Mojokerto.

“Ini dalam rangka memperingati HUT RI Ke-79. Ini juga merupakan momen untuk seluruh karyawan bisa mendapatkan situasi yang berbeda, tadi memang perlombaan tetapi kita semua menikmati dan tertawa bersama,” ujar Bupati Ikfina, Jumat (9/8) pagi.

Selain itu, orang nomor satu di lingkup Pemkab Mojokerto juga mengatakan, pada peringatan HUT RI Ke-79 ini, diharapkan dapat menjadi momentum seluruh masyarakat untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.

Berita Terkait :  Raih 15 Emas, Jatim Sukses Pertahankan Juara Umum LKS Nasional 2024

“Kita semuanya bersama – sama mensyukuri kita sudah 79 tahun merdeka dan ini memacu kita semuanya bagaimana meningkatkan persaudaraan, persatuan, dan kesatuan kita akan lebih semangat lagi memajukan bangsa Indonesia,” tandasnya. [min.fen]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img