Jombang, Bhirawa.
Program Makan Bergizi Gratis (MBG) diharapkan dapat mengcover seluruh Sekolah Luar Biasa (SLB) di Kabupaten Jombang, mulai SLB yang ada di Kota Jombang hingga yang berada di pelosok-pelosok Jombang. Hal ini disuarakan Stela Rosita Anggraini dari Kelas Voulentir Difabel Jombang, Selasa (18/2) kemarin.
”Harapan saya seperti itu,” tutur Stela, Selasa saat menghadiri sebuah acara di Kantor Women’s Crisis Centre (WCC) Jombang, Selasa (18/02).
Stela juga berharap, para penyandang disabilitas di Kabupaten Jombang juga dilibatkan dalam forum Program MBG.
”Karena yang tahu kebutuhan makan siang gratis, kebutuhan gizi teman-teman disabilitas harusnya organisasi disabilitas atau praktisi dengan disabilitas, yang lebih memahami konteks ini,” kata Stela.
Setla menyampaikan, pelibatan penyandang disabilitas dalam MBG yakni dengan memasukkan penyandang disabilitas dalam regulasi tentang MBG. Terus penyaluran ke sekolah-sekolah sesuai. tujuannya. Salah satunya ke SLB di Indonesia dan juga harapannya di Jombang juga merata.
”Termasuk di Jombang banyak SLB, bukan hanya di daerah kota, tapi juga di daerah pelosok juga. Harusnya tercover juga,” imbuh dia.
Untuk diketahui, pada Jumat (20/12) yang lalu, Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana saat berada di Jombang menjelaskan, untuk mensukseskan Program MBG di Kabupaten Jombang, bakal ada ratusan satuan pelayanan (satpel) pemenuhan gizi.
”Setiap kabupaten tergantung jumlah siswanya,” kata Dadan Hindayana saat itu.
Pada Kamis (13/02) lalu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang mengusulkan tiga lokasi satpel MBG kepada BGN. Yakni di Denayar dan Tambakrejo Jombang serta di Mojoagung.
”Sudah kami ajukan. Mudah-mudahan BGN segera menetapkan titik yang bisa menjadi lokasi MBG,” kata Penjabat (Pj) Bupati Jombang, Teguh Narutomo saat itu.
Sedangkan pada Senin (17/02) kemarin, Program MBG ini telah dimulai di salah satu sekolah Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Jombang. Sebanyak 2.477 porsi MBG disalurkan ke sekolah tersebut sesuai dengan jumlah absensi pelajar yang hadir. [rif.fen]