Pemkab Bangkalan, Bhirawa
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Bangkalan, menegaskan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pelayanan administrasi kependudukan, melalui kegiatan pembinaan pegawai yang dipimpin langsung Kepala Dispendukcapil Bangkalan, Bambang Setiawan, Selasa (20/01/26), di Aula Dispendukcapil.
Dalam arahannya, Bambang Setiawan menekankan, bahwa peningkatan pelayanan kepada masyarakat harus menjadi orientasi utama seluruh pegawai Dispendukcapil.
Menurutnya, pelayanan publik saat ini tidak cukup hanya sebatas memenuhi kebutuhan administrasi masyarakat, tetapi harus mampu memberikan kepuasan kepada masyarakat sebagai pengguna layanan. “Orientasi kita bukan hanya memenuhi kebutuhan masyarakat, tetapi bagaimana pelayanan yang kita berikan benar-benar menghadirkan kepuasan bagi masyarakat,” ujarnya.
Ia menyampaikan bahwa kepuasan masyarakat dapat terwujud melalui pelayanan yang cepat, tepat, ramah, serta memberikan kepastian prosedur dan waktu penyelesaian dokumen.
Oleh karena itu, peningkatan etos kerja dan kedisiplinan aparatur menjadi faktor penting dalam mewujudkan pelayanan prima. Selain itu, Bambang juga menegaskan bahwa seluruh pelayanan administrasi kependudukan harus dilaksanakan secara profesional, transparan, dan bebas dari praktik pungutan liar.
Ia menekankan bahwa tidak boleh ada pungli dalam setiap pengurusan dokumen kependudukan, karena hal tersebut dapat mencederai kepercayaan masyarakat. “Memberikan pelayanan terbaik adalah kewajiban kita. Namun dalam pelaksanaannya, kita harus tetap berhati-hati dan menjalankan semua proses sesuai prosedur yang berlaku,” tegasnya.
Melalui pembinaan ini, Dispendukcapil Kabupaten Bangkalan berharap kualitas pelayanan administrasi kependudukan terus meningkat.
Pada kesempatan itu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Bangkalan juga menegaskan komitmen bersama seluruh jajaran dalam meningkatkan kualitas pelayanan administrasi kependudukan kepada masyarakat.[lis.ca]

