25.8 C
Sidoarjo
Sunday, March 2, 2025
spot_img

Freddy Poernomo Serap Aspirasi Warga Bojonegoro-Tuban

DPRD Jatim, Bhirawa.
Anggota DPRD Jatim dari Fraksi Golkar, DR. H. Freddy Poernomo, S.H, menggelar kegiatan “Penyerapan Aspirasi Masyarakat Reses I Tahun 2025” di Universitas Terbuka (UT) Bojonegoro, kemarin.

Dalam reses yang berlangsung di enam titik ini, berbagai persoalan warga, mulai dari infrastruktur hingga peternakan, menjadi topik utama pembahasan.

Dalam pertemuan yang dihadiri oleh Danramil, Kapolsek, Camat, serta sejumlah anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro, Freddy menegaskan bahwa reses bukan hanya ajang mendengar aspirasi, tetapi juga menjadi momentum mempererat komunikasi dengan masyarakat dan pemangku kepentingan.

Salah satu keluhan utama warga adalah pembangunan infrastruktur, khususnya jalan dan jembatan di wilayah perbatasan. Warga berharap ada percepatan pembangunan guna memperlancar aktivitas ekonomi dan mobilitas masyarakat.

“Peran serta Pemprov Jatim dalam pembangunan sudah cukup baik, meski masih ada tantangan yang harus dihadapi. Pembangunan jembatan dan infrastruktur lintas batas merupakan bagian dari kontribusi pemerintah provinsi, namun harus disesuaikan dengan kemampuan anggaran di setiap tingkatan pemerintahan,” ujar Freddy, Kamis (27/2/2025).

Selain infrastruktur, sektor peternakan juga menjadi perhatian. Warga mengeluhkan masih adanya ancaman Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang berdampak pada usaha ternak mereka.

Menanggapi hal ini, Freddy menyatakan telah berkoordinasi dengan Dinas Peternakan Jawa Timur untuk mencari solusi terbaik. Ia menyoroti pentingnya pencegahan dengan memperbaiki lokasi kandang agar tidak terlalu dekat dengan pemukiman serta memastikan kebersihan lingkungan.

Berita Terkait :  Tim LDP Tagana Jatim Adakan Pembinaan bagi Kelompok Relawan Bencana

“Pencegahan lebih baik daripada pengobatan. Jika ternak dalam kondisi stres, mereka lebih rentan terkena penyakit. Oleh karena itu, inovasi dalam sistem peternakan sangat diperlukan,” tambahnya.

Freddy menegaskan bahwa setiap aspirasi yang diterima akan segera ditindaklanjuti, baik secara langsung maupun melalui koordinasi dengan pihak terkait.

“Intinya, kami tidak tinggal diam. Setiap aspirasi yang kami terima akan langsung kami jawab. Jika tidak bisa langsung terealisasi, kami akan sampaikan kepada pihak yang berkompeten agar masyarakat mendapatkan solusi terbaik,” pungkasnya. [geh.dre]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru