28 C
Sidoarjo
Tuesday, March 4, 2025
spot_img

Danramil Benowo Tinjau Warga Terdampak Banjir Sungai Lamong

Surabaya, Bhirawa
Danramil 0830/06 Benowo, Mayor Inf Agung Prasetyo Budi bersama Tiga Pilar Benowo meninjau lokasi terdampak banjir Sungai Lamong, Selasa (4/3). Peninjauan ini guna memastikan keadaan warga terdampak luapan Sungai Lamong.

Bersama Camat Benowo, Denny CT, Babinsa Romokalisari, Sertu Qomaruddin dan perangkat Kecamatan, Danramil turun langsung meninjau lokasi terdampak banjir di DK Gendong RW 1 hingga RW 3. Mayor Inf Agung mengatakan, banjir ini terjadi akibat tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir, sehingga menyebabkan Sungai Lamong meluap.

”Kami mengajak warga untuk waspada dan mengantisipasi luapan air susulan. Masyarakay diharapkan segera mengungsi jika kondisi semakin memburuk,” kata Mayor Inf Agung Prasetyo Budi.

Mayor Agung menjelaskannya, ketinggian air di beberapa titik telah mencapai lutut orang dewasa dan belum menunjukkan tanda-tanda surut. Kondisi ini membuat aktivitas warga terganggu, terutama di kawasan pesisir yang rentan terdampak banjir.

”Sekali lagi, kami mengimbau warga untuk tetap waspada dan meningkatkan kesiapsiagaan akan segala macam bencana, dalam hal ini banjir,” imbaunya.

Agung menambahkan, banjir di Kecamatan Benowo bukanlah hal baru, mengingat wilayah ini kerap menjadi langganan luapan Sungai Lamong saat musim hujan. Rencananya akan dibuatkan tanggul untuk penanganan banjir guna meminimalisir dampak yang ditimbulkan.

”Kolaborasi antara pemerintah, TNI dan masyarakat menjadi kunci dalam menghadapi bencana ini. Dengan sinergi yang baik, diharapkan warga dapat melewati masa sulit ini dengan aman dan nyaman,” harapnya. [bed.fen]

Berita Terkait :  Cepat Lancar, Pj Wali Kota Batu Apresiasi Kinerja Petugas TPS

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru