25 C
Sidoarjo
Thursday, March 6, 2025
spot_img

Buka Pelatihan Berbasis Kompetensi di UPT BLK Jombang, Kadisnakertrans Jatim Resmikan Inovasi Konversi Sepeda Listrik

Jombang, Bhirawa
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Timur, Sigit Priyanto meninjau dan meresmikan inovasi konversi sepeda listrik saat membuka Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) yang diselenggarakan di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Balai Latihan Kerja Jombang Disnakertrans Jatim, Rabu (26/2).

Dalam kesempatan ini, Kadisnakertrans Sigit menyampaikan terima kasih kepada para instruktur di UPT BLK Jombang yang telah menginisiasi untuk program inovasi konversi motor listrik, mengingat pada saat ini dan akan datang perubahan teknologi motor listrik berkembang sangat cepat.

Menurutnya, dengan sebuah proses pelatihan maka akan menghasilkan lulusan yang berkualitas, dan dimulai dengan adanya instruktur yang profesional dan program yang terakreditasi.

Ia menambahkan, pelatihan kerja merupakan salah satu dari tiga pilar utama peningkatan kualitas tenaga kerja, yaitu standar kompetensi kerja, pelatihan berbasis kompetensi serta sertifikasi kompetensi oleh lembaga yang independen.

Sehubungan dengan hal tersebut diatas, kata Sigit, maka pelaksanaan pelatihan kerja merupakan hal yang sangat penting dan strategis dalam menciptakan tenaga kerja yang terampil, kompeten untuk mengisi pasar kerja.

Untuk itu, Disnakertrans Jatim melalui UPT BLK Jombang, siap menciptakan calon tenaga kerja yang dibutuhkan guna mencapai kualifikasi kompetensi tersebut, dengan jalan melaksanakan pelatihan – pelatihan baik melalui anggaran APBD maupun APBN

Dengan program pelatihan yang tepat akan diperoleh lulusan pelatihan yang benar-benar dibutuhkan oleh dunia usaha, yang pada akhirnya peserta pelatihan dapat memasuki peluang kerja yang ada dan mengurangi tingkat pengangguran terbuka di Jawa Timur.

Berita Terkait :  Wakil Wali Kota Pasuruan Minta Kampung Bangilan Galih Potensi Sejarah

Ia menambahkan, BLK dalam naungan Disnakertrans Jatim diharuskan untuk mengakreditasikan keseluruhan program pelatihan yang dilaksanakan, dengan harapan program pelatihan yang sudah terkreditasi oleh lembaga akreditasi LA LPK Kementerian Ketenagakerjaan akan lebih memastikan prosedur dan tata laksana pelatihan sehingga akan menjamin kualitas lulusan.

“Dan sebaik-baiknya mutu lulusan akan sia-sia apabila tidak dapat terserap melalui penempatan, maka keberadaan Forum Komunikasi Lembaga Pelatihan dengan Industri Daerah (FKLPID) di masing-masing kabupaten/kota akan sangat dibutuhkan dalam rangka penempatan lulusan dan lebih kedepannya akan mengurangi tingkat pengangguran terbuka di Jawa Timur.

Dalam kesempatan ini, Kepala UPT BLK Jombang Disnakertrans Jatim Riyanto juga menyampaikan, ada 10 jurusan PBK yaitu Menjahit Upper Sepatu, Akuntansi Junior, English For Junior Administrative Assistant, Computer Technical Support, Practical Office Advance, Menjahit Pakaian Wanita Dewasa, Teknisi Ac Residential, Teknisi Audio Video, Pengoperasian Mesin Bubut, Service Sepeda Motor Sistem Injeksi.

Dikatakan juga, maksud dan tujuan penyelenggaraan kegiatan pelatihan ketrampilan tersebut adalah dalam rangka peningkatan kualitas dan kompetensi Sumber Daya Manusia wilayah Kabupaten Jombang khususnya Pencari Kerja agar dapat kompeten dan layak memasuki dunia kerja baik sektor formal maupun non formal, mengurangi angka pengangguran dan pengentasan Kemiskinan di Wilayah Kab. Jombang, dan terciptanya usaha-usaha mandiri baru sehingga tercipta lembaga perekonomian yang baru.

Kemudian dipaparkan juga kalau kalau dalam pelatihan kerja kali ini masyarakat pencari kerja di Wilayah Kabupaten Jombang dan sekitarnya, dengan jumlah peserta masing-masing kejuruan sebanyak 16 orang. Jadi jumlah peserta pelatihan berbasis kompetensi pada Angkatan I (satu) ini sebanyak 160 orang.

Berita Terkait :  Wakil Ketua DPD RI Sebut Kredibilitas Pilkada Serentak Jadi Pertaruhan Demokrasi

Jumlah pendaftar Pelatihan Berbasis Kompetensi Angkatan I (satu) tahun 2025 sebanyak 1174 orang, dengan kejuruan favorit/terbanyak pendaftarnya yaitu kejuruan Menjahit Upper Sepatu (180 orang).

Pendaftar peserta Pelatihan Berbasis Kompetensi Angkatan I (satu) tahun 2025 berasal dari Jombang sebanyak 1026 orang, dan dari luar Jombang sebanyak 148 orang. Dari 160 Orang peserta pelatihan yang diterima, ada 6 orang yang berasal dari luar wilayah kabupaten Jombang.

Dalam kegiatan itu selain meresmikan program inovasi konversi motor listrik juga ada pengukuhan anggota FKLPID Tahun 2025 sekaligus penyerahan sertifikat akreditasi program pelatihan dari LA LPK. [rac,rif.kt]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru