25 C
Sidoarjo
Thursday, March 13, 2025
spot_img

Aries AP Pesan ASN Kota Batu Jaga Kolaborasi Apik qntar OPD

Pj Wali Kota Batu, Aries AP nampak menyalami para ASN kota ini jelang berakhir masa jabatannya memimpin Pemkot Batu.

Kota Batu, Bhirawa.
Keberhasilan dan pencapaian Pemerintah Kota (Pemkot) Batu dalam menjalankan program pemerintah tidak akan dapat diraih dengan mudah jika tidak dilakukan dengan kerjasama, kolaborasi, inovasi dan inisiasi yang tidak permah berhenti. Karena itu di pekan terakhir masa jabatannya, Penjabat (Pj) Walikota Batu, Aries Agung Paewai tak henti menitipkan pesan kepada semua Aparatut Sipil Negara (ASN) yang ada di kota ini untuk tetap menjaga kerja sama dan kolaborasi yang telah terbenruk apik.

“Saya mengucapkan banyak terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh Jajaran Aparatur Sipil Negara Pemerintah Kota Batu atas keberhasilan kita selama dua tahun dalam memajukan kota yang kita cintai ini, tentunya tak lepas dari kolaborasi, sinergi, dan kerja sama yang baik antar seluruh SKPD,” pesan Aries AP, Selasa (18/2).

Selain itu ia juga mengingatkan kepada seluruh ASN agar selalu bekerja dengan hati, bekerja dengan ikhlas, serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Karena dengan didasarkan semangat tersebut maka pelayanan publik kepada masyarakat bisa dilaksanakan dengan optimal.

Arahan berkinerja baik dan semangat melayani masyarakat yang tinggi selalu didengungkan Aries AP di setiap kesempatan berada dalam satu forum dengan ASN. Tak terkecuali dalam Apel Pagi juga menjadi media membina para bawahanbyang sebentar lagi ditinggalkannya.

Berita Terkait :  Dinas PUPR Jombang Berhasil Harumkan Kabupaten Jombang dengan Berbagai Prestasi

Apalagi, apel kali ini merupakan yang terakhir dalam masa jabatannya. Karena pada tanggal 20 Februari 2025 Aries AP tak lagi menjadi Pj walikota dengan dilantiknya walikota dan wakil walikota terpilih.

Tak lupa Aries AP juga menyampaikan terimakasih dan apresiasi terhadap ASN Pemerintah Kota Batu atas keberhasilan dan capaian yang diraih selama memimpin Kota Batu.

“Semakin kita maju, semakin kita meningkatkan kualitas pelayanan, maka masyarakat akan semakin mempercayai kita sebagai institusi pemerintah,” tegas Aries.

Usai memberi arahan, iapun langsung menyalami ASN yang ditemuinya. Ia menyampaikan ucapan terima kasih atas pengabdian dan kepemimpinannya selama dua tahun di Pemerintah Kota Batu.

“Salam hormat untuk ASN Kota Batu, sehat selalu dan lancar dalam menjalankan tugas-tugasnya,” tambah Aries AP. Suasana ini menimbulkan rasa haru para ASN Pemerintah Kota Batu. Merekapun balik menyampaikan terima kasih atas kepemimpinan ketauladanan serta keikhlasan dalam meningkatkan kinerja maupun kualitas SDM ASN Pemerintah Kota Batu.(nas.hel)

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru