25 C
Sidoarjo
Wednesday, March 19, 2025
spot_img

Buka Bazar Murah Ramadan, Wabup Madiun Minta Bank Jatim Komitmen Bantu UMKM

Kabupaten Madiun, Bhirawa
Sebagai upaya meringankan beban masyarakat di bulan Ramadan, maka Bank Jawa Timur (Jatim) didukung Pemerintah Kabupaten Madiun menggelar Bazar Murah Ramadan Kareem di depan Kantor Bupati Madiun, Caruban, Senin (17/3) sore.

Wakil Bupati Madiun, dr. Purnomo Hadi yang didampingi Direktur IT Digital dan Operasional Bank Jatim, Zulhelfi Abidin membuka secara resmi bazar murah Ramadan yang ditandai pengguntingan untaian bunga melati, dilanjutkan penyerahan bantuan tempat sampah oleh Bank Jatim kepada Pemkab. Madiun.

Kesempatan itu, Wakil Bupati Madiun didampingi Direktur IT Digital dan Operasional, Sekda Ir. Tontro Pahlawanto, Wakil Ketua DPRD, Pimpinan Cabang Bank Jatim Madiun, Wiwik Hariati, asisten sekda dan para pimpinan OPD meninjau stand UMKM binaan Bank Jatim pada bazar murah Ramadan ini, bahkan Wakil Bupati dan Direktur IT Digital dan Operasional Bank Jatim membeli aneka makanan yang dijajakan UMKM ini, menariknya diantara mereka telah menggunakan pembayaran digital ‘Qris”.

Selanjutnya Wakil Bupati Madiun dan para undangan berbuka puasa bersama di Pendopo Ronggo Djoemeno. Dalam sambutannya, Wakil Bupati Madiun menyampaikan terimakasih atas bantuan semua pihak terutama Bank Jatim yang telah menggelar bazar murah Ramadan Kareem, dan berkomitmen membantu UMKM di Kabupaten Madiun.

“Tadi di Bazar Murah Ramadan, saya lihat ada UMKM yang membuat krupuk dari porang dan banyak aneka makanan yang enak dijajakan oleh UMKM. Prinsipnya, apapun yang dibuat oleh UMKM semua itu untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Madiun,” ungkap Wakil Bupati Madiun.

Berita Terkait :  Pendaftaran Paslon Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo Masih Sepi

Dalam acara ini, Bank Jatim juga mengundang Ustadz K.H. Mohammad Sodiq untuk memberikan tauziah menjelang berbuka puasa. Dalam tauziahnya, K.H. Mohammad Sodiq mengajak agar undangan yang hadir agar menghindari penyakit yang bisa membatalkan puasa, seperti bersikap tidak jujur, suka menggibah, suka memfitnah, saksi palsu dan mengumbar hawa nafsu.[dar.ca]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru