Kota Probolinggo, Bhirawa
Untuk memastikan kualitas produk tetap aman dan layak selama bulan ramadhan dan menjelang lebaran, Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo melakukan inspeksi mendadak atau sidak terhadap makanan dan minuman (mamin) ke sejumlah swalayan besar.
Salah satunya Superindo di Kota Probolinggo, Selasa (11/3). Dalam inspeksi tersebut, ditemukan makanan dengan kemasan penyok.
Meski ada beberapa temuan tersebut, menurut Wali Kota Probolinggo, dr. Aminuddin yang terjun langsung melakukan sidak tak menemukan makanan expired. Selain itu, Wali Kota dr. Amin menyarankan agar makanan non-halal untuk diletakkan di tempat yang berbeda agar konsumen tidak salah ambil dengan makanan halal.
“Beberapa kemasan ditemukan penyok, selanjutnya diganti dengan makanan dan minuman baru dengan syarat-syarat tertentu. Untuk yang non halal kami sarankan agar di tempatkan di tempat khusus mungkin dekat makanan kalengan agar pembeli tidak salah ambil,” ujarnya.
Wali Kota dr. Amin beserta petugas diajak berkeliling swalayan dan mengecek produk yang di display mulai dari segmen sayur hingga daging-dagingan.
Selain itu, Wali Kota dr. Amin juga menyarankan supervisor Superindo cabang Kota Probolinggo agar produk UMKM di tempatkan di titik strategis yang mudah terlihat oleh konsumen,
“Produk-produk UMKM sendiri, masih sedikit yang masuk dan lebih bagus jika diletakkan di posisi yang mudah dilihat pembeli.” ucap Wali Kota dr. Amin.
Sementara itu, menanggapi saran yang diberikan wali kota dr. Amin, “Permintaan dari dari pihak UMKM di sini sendiri memang yang kebetulan yang masuk hanya beberapa produk aja. Kalau tempatnya sebenarnya sudah ada gondolanya sendiri, hanya saja untuk bulan puasa dan lebaran ini kebanyakan yang kita display biskuit,” ujar supervisor Superindo, Surman As Ari.
Wali Kota dr. Amin menambahkan, untuk stok beras untuk Kota Probolinggo mengalami surplus, cukup hingga tahun depan, “Informasi yang kita dapatkan dari Bulog, stok beras kita surplus ada sekitar 45 ribu ton, cukup hingga tahun depan,” pungkas dr. Amin. [fir.gat]