Pemkab Probolinggo, Bhirawa
Dalam suasana penuh syukur dan kebersamaan di bulan suci Ramadhan, tasyakuran menyambut kepemimpinan baru Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo yang digelar di Pendopo Prasaja Ngesti Wibawa mewarnai rangkaian, Rabu (5/3) jelang petang.
Acara ini menjadi momentum bagi masyarakat Kabupaten Probolinggo untuk menyambut era baru di bawah kepemimpinan Bupati dr. Mohammad Haris dan Wakil Bupati Ra Fahmi.
Dalam sambutannya, Bupati dr. Mohammad Haris, menyampaikan rasa syukurnya atas amanah yang diberikan oleh Masyarakat.
“Saya ingin mengapresiasi semua pihak yang telah mendukung proses transisi kepemimpinan ini. Dari rekan-rekan di legislatif, partai politik, tokoh agama, hingga masyarakat luas, semua memiliki peran penting dalam perjalanan ini. Kami berdua bukan siapa-siapa tanpa dukungan dan doa dari panjenengan semua,” ujar Bupati Haris.
Ia juga menyoroti potensi besar yang dimiliki Kabupaten Probolinggo, baik dari segi sumber daya alam maupun sumber daya manusia.
Menurutnya, Kabupaten Probolinggo adalah miniatur Jawa Timur dengan kekayaan alam yang luar biasa, mulai dari Gunung Bromo, Argopuro, hingga keindahan pantai dan potensi agribisnis seperti tembakau, bawang merah, dan kopi.
“Kabupaten Probolinggo telah berusia 278 tahun dan sepanjang perjalanan itu kita memiliki banyak sejarah dan potensi. Dari gunung-gunung yang indah, seperti Argopuro dan Bromo hingga pantai dengan panjang lebih dari 70 kilometer. Semua ini adalah anugerah yang harus kita jaga,” katanya.
Lebih lanjut, Bupati Haris menegaskan bahwa kemenangan ini bukan hanya milik dirinya dan Wakil Bupati Ra Fahmi, tetapi kemenangan seluruh masyarakat Kabupaten Probolinggo.
“Ini bukan tentang siapa kami, tetapi tentang bagaimana kita menghadapi tantangan ke depan. Mari kita tetap positif, tetap bersatu, dan bersama-sama membangun Kabupaten Probolinggo menjadi lebih baik,” ujarnya penuh semangat.
Sementara itu, Wakil Bupati RA Fahmi, dalam pidatonya menyoroti pentingnya efisiensi dan kebersamaan dalam menjalankan pemerintahan di tengah kondisi ekonomi yang menantang.
Sementara Wabup Probolinggo, Ra Fahmi AHZ mengungkapkan meskipun dihadapkan pada tantangan ekonomi yang tidak mudah, tetapi dengan kebersamaan, Kabupaten Probolinggo dapat mencapai kemajuan yang lebih baik.
“Kami mohon doa dan dukungan dari masyarakat untuk mewujudkan Kabupaten Probolinggo baru yang lebih maju,” ujarnya.
Ia juga mengajak seluruh pihak untuk terus mengawal dan mendukung kepemimpinan baru agar dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya.
“Kemenangan yang diraih ini adalah kemenangan bersama masyarakat Kabupaten Probolinggo yang harus dijaga dan diteruskan,” pungkasnya. [fir.dre]