25 C
Sidoarjo
Saturday, February 22, 2025
spot_img

Lantik 201 Paja, Kasal Bangga Siswa Diktupa Menjadi Prajurit Profesional

Kasal, Laksamana TNI Muhammad Ali meninjau makan bergizi yang disajikan oleh siswa lululasn Diktukpa, Jumat (21/2). foto: abednego/Bhirawa.

Surabaya, Bhirawa
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali melantik 201 Perwira Remaja (Paja) lulusan Pendidikan Pembentukan Perwira (Diktukpa) TNI AL Angkatan 54 TA 2024, Jumat (21/2). Bertempat di Lapangan Laut Maluku Kodiklatal, Bumimoro Surabaya, Kasal mengaku bangga atas capaian dari 201 Siswa Diktukpa.

Adapun 201 Perwira TNI AL dengan pangkat Letnan Dua yang mengikuti Prasetya Perwira (Praspa) terdiri dari, Korps Pelaut 23 orang, Korps Teknik 10 orang, Korps Elektronika 13 orang (11 Pria dan 2 Wanita), Korps Suplai 14 orang (11 Pria dan 3 Wanita), Korps Marinir 36 orang. Kemudian Korps Khusus 48 orang (39 Pria dan 9 Wanita), Korps Kesehatan 42 orang (30 Pria dan 12 Wanita), Korps Pomal 6 orang (5 Pria dan 1 Wanita) dan Korps Hukum 9 orang.

“Dari demonstrasi yang mereka sajikan (Siswa Diktukpa, red), terlihat bahwa pendidikan selama ini berjalan dengan efektif. Sehingga menjadikan mereka sebagai prajurit yang dididik dengan baik dan menjadi profesional,” puji Kasal, Laksamana TNI Muhammad Ali.

Kasal juga mengapresiasi Siswa Diktukpa yang menyiapkan makanan untuk disajikan kepada siswa sekolah. Dapur umum ini mendukung program makan bergizi di sekolah-sekolah yang ada di sekitar Kodiklatal. Dimana menu ini disesuaikan dengan anggaran yang ditentukan oleh Badan Gizi Nasional (BAN), yaitu Rp10.000 sampai dengan Rp15.000.

Berita Terkait :  Kadinkes Jatim: Ciptakan Generasi Emas dengan Berikan Asi Eksklusif 6 Bulan Hingga Usia 2 Tahun

“Makanan ini sudah diteliti oleh Badan Gizi Nasional dan dari Kodiklatal. Pelaksanaannya berjalan lancar dan aman, para siswa dari SD Hangtuah di sekitar Perak dan Bumimoro menikmati makanan ini,” ungkapnya.

Terkait efisiensi anggaran, Kasal mengaku hal itu tidak terlalu berpengaruh pada pendidikan. Menurutnya program pendidikan (Diktukpa) ini harus tetap berlangsung. Tujuannya untuk kesejahteraan prajurit, sehingga tetap diutamakan dan jadi prioritas.

Upacara Prasetya Perwira Siswa Diktukpa TNI AL Angkatan 54, Jumat (21/2). foto: abednego/bhirawa.

Begitu juga untuk pendidikan di Kodiklatal, ini sangat penting. Sehingga kegiatan belajar mengajar maupun pelatihan semua berjalan sesuai dengan yang kita targetkan dan direncanakan. “Tetap kualitas diutamakan, yakni kualitas dari prajurit,” tegasnya.

Seperti diketahui, sejak dibuka pendidikan Diktukpa TNI AL pada tanggal 3 Juli 2024 lalu. Sebanyak 201 prajurit Bintara yang saat ini telah beralih strata menjadi Perwira TNI AL, telah berhasil melalui proses perjuangan yang berat dan penuh tantangan. Dan dilantik dalam Upacara Prasetya Perwira Diktukpa TNI AL Angkatn 54 TA 2024. [bed.hel].

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow

Berita Terbaru