28 C
Sidoarjo
Monday, November 25, 2024
spot_img

Kodim 0813 Bojonegoro Cangkrukan Bareng Awak Media

Bojonegoro, Bhirawa.
Sebagai upaya menjalin silaturahmi dan meningkatkan sinergitas dengan awak media, Komando Distrik Militer (Kodim) 0813 Bojonegoro, menggelar kegiatan “Cangkruan Bareng” bersama puluhan jurnalis yang bertugas di wilayah Kabupaten Bojonegoro, di Aula Makodim 0813 Bojonegoro, Senin (25/11) kemarin.

Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua dan perwakilan organisasi profesi jurnalis dan media massa. Diantaranya Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bojonegoro, Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Bojonegoro, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI), Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI), Serikat Media Siber Indonesia (SMSI).

Hadir dalam kesempatan ini, Kepala Staf Kodim 0813 Bojonegoro (Kasdim) Mayor Inf Bambang Riyanto, sekaligus mewakili sambutan dari Komandan Kodim 0813 Bojonegoro, Letkol Czi Arief Rochman Hakim.

Kasdim Mayor Inf. Bambang Riyanto menyampaikan bahwa kodim 0813 Bojonegoro bekerjasama dengan rekan wartawan dalam memberikan informasi yang edukatif untuk masyarakat. Pelaksanaan Pilkada jajaran TNI Kodim 0813 Bojonegoro selalu menciptakan kondisi yang kondusif agar pilkada berjalan aman dan tenteram.

“Kami menyampaikan terimakasih kepada rekan Media Bojonegoro yang telah bekerjasama dalam memberikan informasi edukatif kepada masyarakat, dan untuk netralisasi Pilkada jajaran TNI betul-betul menjaga netralitas sesuai komando pimpinan angkatan darat,” ungkapnya.

Selain menjaga komunikasi dan hubungan yang harmonis, kegiatan ini juga bertujuan untuk menjaga suasana kondusif menjelang pemilihan umum. Momen pemilihan umum sering kali diwarnai dengan berbagai isu yang dapat mempengaruhi stabilitas daerah.

Berita Terkait :  Tingkatkan Kesehatan Masyarakat, PP Muhammadiyah Sowan Pj Wali Kota Madiun

“Kegiatan ini merupakan wujud komitmen Kodim Bojonegoro untuk menjaga suasana yang kondusif dan damai di tengah masyarakat,” ujarnya.

Kasdim menambahkan, jika melalui kegiatan ini pihaknya mengajak kepada seluruh awak media untuk ikut menjaga kondusifitas, terutama menjelang pilkada serentak pada 27 November 2024.

“Media memiliki peran penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, untuk menciptakan pilkada yang kondusif. Di sini kami pastikan bahwa TNI netral,” pungkasnya.n [bas.dre]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img