Pj Wali Kota Batu, Aries AP saat mengunjungi rumah produksi olahan apel serta pengembangan varietas apel Hijau yang diyakini memiliki kandungan vitamin lebih tinggi, Senin (18/11).
Kota Batu,Bhirawa.
Penjabat (Pj) Walikota Batu, Aries Agung Paewai mengapresiasi kreativitas dan inovasi yang ditunjukan anak-anak muda Kota Batu dalam membuat produk olahan berbahan dasar buah apel. Hal ini dinyatakan Aries AP saat meninjau rumah produksi pengolahan buah apel milik Dwi Nawang Wulan dan Alfredo Dhilan yang berlokasi di Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Senin (18/11).
“Dengan semangat yang dimiliki, para pemuda ini ternyata mampu mengubah potensi unggulan apel di Kota Batu menjadi produk olahan dengan kualitas yang premium dan bernilai tinggi. Bahkan usaha yang dilakukan ini juga mampu menyerap tenaga kerja di lingkungan sekitarnya,” ujar Aries AP
Pj Walikota yang didampingi Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro Perindustrian dan Pedagangan (Kadiskumperindag) Kota Batu, Aris Setiawan berkesempatan berkeliling melihat fasilitas rumah produksi yang dikelola Alfredo. Hal ini menarik karena di sana ada inovasi yang sedang dikembangkan dalam pengolahan apel. Ada berbagai jenis makanan yang diproduksi mulai dari apel celup hingga cuka apel.
Setelah melihat fasilitas produksi, Aries AP juga dikenalkan dengan proses budidaya apel yang sedang dikembangkan. Dalam hal ini ada varietas apel Hijau yang dipercaya memiliki khasiat atau vitamin lebih tinggi jika dibandingkan dengan jenis apel Manalagi ataupun apel Ana.
Pj walikota semakin dibuat kagum ketika mengunjungi galeri UMKM yang dipamerkan oleh Alfredo di pabriknya. Dalam galeri ini, berbagai produk olahan apel dipajang dan dijual. Aries AP menyatakan mendukung usaha olahan apel yang telah dibuat para pemuda ini.
Pemerintah Kota Batu melalui Diskumperindag akan membantu produk UMKM di Kota Batu ini untuk dipasarkan ke kancah yang lebih luas. Untuk itu pemkot siap membawa beraneka produk olahan UMKM ini dalam berbagai kegiatan pameran.
“Kita akan bantu produk UMKM Kota Batu ini dalam kegiatan pameran baik berskala regional Jawa Timur maupun nasional yang diikuti oleh Pemerintah Kota Batu,” tandas Aries AP.(nas.hel)