32 C
Sidoarjo
Saturday, November 23, 2024
spot_img

Generasi Muda Untuk Ikut Serta Mendukung Terlaksananya Diseminasi Keterbukaan Informasi Publik

PPID Roadshow Goes To Campus PPI Madiun

Kota Madiun, Bhirawa
Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Goes To Campus di Kampus Politeknik Perkeretaapian Indonesia (PPI) Madiun adalah bagian terpenting dari upaya pemerintah untuk lebih mendekatkan fungsi keterbukaan informasi kepada masyarakat, terutama generasi muda yang akan menjadi pilar masa depan bangsa.

Dalam era digital ini, akses terhadap informasi yang akurat, transparan dan bertanggungjawab sangatlah penting dan itulah peran pejabat pengelola informasi dan dokumentasi (PPID) yang ditekankan dalam kegiatan ini.

Kegiatan ini tidak bertujuan untuk memperkenalkan peran PPID dalam mengelola dokumentasi dan informasi, tetapi juga untuk menumbuhkan pemahaman yang mendalam mengenai hak atas informasi publik.

“Transparansi dan keterbukaan inforasi adalah dasar dari terciptanya pemerintah yang akuntabel dan partisipatif. Dan kami harap acara ini dapat memberikan wawasan baru bagi seluruh peserta mengenai pentingnya pengelolaan informasi yang benar dan efektif,” kata Direktur PPI Madiun yang diwakili Rinto Astutik, S.Sos, M.M, Kepala Bagian Keuangan, Umum dan Kerja Sama PPI Madiun di Kampus PPI Madiun, Selasa (29/10).

Disebutkan pula, melalui program ini kami mengajak para mahasiswa untuk berdiskusi, memahami lebih jauh tentang mekanisme alses informasi publik dan mengeksplorasi peran strategis PPID dalam membangun kpercayaan masyarakat terhadap intitusi publik.

” Dan ini merupakan kesempatan luar biasa untuk belajar langsung dari para profesional, meningkatkan pengalaman dan menambah wawasan terkait informasi publik dan keterbukaannya di era digital saat ini,”tegasnya.

Berita Terkait :  Kenalkan Situs Bersejarah, SMKN 5 Kota Madiun Ajak Siswa Keliling Bosbow Hingga Bakorwil

Sementara itu, Kepala Diskominfo Kota Madiun yang diwakili Sekretaris Diskominfo Kota Madiun, Dra. Robertha Juvita Rosa, menyebutkan, peran serta generasi muda untuk ikut serta mendukung terlaksananya diseminasi keterbukaan informasi publik. Selain hal itu, keterlibatan generasi muda sangatlah diharapkan pada pengawasan serta partisipasi dalam kebijakan pemerintah, terutama Pemerintah Daerah Kota Madiun.

“Menelesik lebih jauh, generasi muda dapat turut serta dalam keberlangsungan keterbukaan informasi dengan melek dan bijak dalam penggunaan media sosial. Tidak bisa kita pungkiri, penggunaan sosial media sangat berpengaruh pada kehidupan kita sehar-hari,” ungkapnya.

“Jelasnya, generasi muda wajib tahu informasi apa yang bisa kita dapatkan melalui teknologi jaman sekarang, tetapi juga harus bijak dalam menggunakan dan jangan sampai mengunggah sesuatu yang dapat membahayakan diri sendiri dan lingkungan di sekitar kita,”tegasnya.

PPID Goes To Campus di Kampus PPI Madiun Selasa (29/10) dengan nara sumber yakni, M.Shalahudin, S.Si. M.PSDM dari Komisioner Komisi Informasi Provinsi Jatim, Dian Ika Riani, SE.M.Kp dari Komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Provinsi Jatim. [dar.ca]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img